PELATIHAN KARAKTERISASI MORFOLOGI BAKTERI DAN FUNGI SEBAGAI PENGAYAAN PRAKTIKUM BIOLOGI BAGI GURU SEKOLAH MENENGAH ATAS

  • Panjaitan D
  • Wardhana V
  • Hadi R
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
55Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak: Salah satu kendala pelaksanaan praktikum di Sekolah Menengah Atas adalah rendahnya pengetahuan dan keterampilan guru yang seringkali sekaligus berperan sebagai pengelola laboratorium. Sebagai salah satu solusi terhadap kendala tersebut, maka dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu pelatihan karakterisasi morfologi bakteri dan fungi bagi guru Sekolah Menengah Atas di kota Palangka Raya. Kegiatan dilaksanakan pada bulan Oktober 2022 dan diikuti oleh 6 orang guru biologi sebagai mitra sasaran. Metode yang digunakan adalah pemaparan materi mengenai prinsip dan teknik karakterisasi morfologi bakteri dan fungi, diskusi, praktik, serta monitoring dan evaluasi kegiatan berdasarkan analisis kuisioner sebelum dan sesudah pelaksanaan pelatihan. Praktik mencakup pengamatan morfologi bakteri dengan teknik pewarnaan sederhana dan pewarnaan Gram sedangkan morfologi fungi diamati dengan teknik pembuatan preparat segar. Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan mitra sasaran melakukan teknik karakterisasi morfologi bakteri dan fungi (dari 16,7% menjadi 100%). Selain itu, seluruh mitra sasaran tertarik (100%) mengimplementasikan kegiatan praktikum karakterisasi morfologi bakteri dan fungi bagi para peserta didik di sekolahnya masing-masing. Abstract: As an effort to increase teacher knowledge and skills, community service activities was carried out, namely training in the morphological characterization of bacteria and fungi for biology teacher from several senior high school in Palangka Raya city. The activity was held in October 2022 and was attended by 6 biology teachers. The method used were the presentation of material regarding the principles and morphological characterization techniques of bacteria and fungi, discussion, practice, monitoring and evaluation by analyzing the result of questionnaire before and after the training. Practice included observing the morphology of bacteria with simple staining techniques and Gram staining while the morphology of fungi was observed using techniques for making fresh preparations. The results of the training showed an increase in the knowledge and skills of the target partners in carrying out the morphological characterization techniques of bacteria and fungi (from 16,7% to 100%). In addition, all target partners were also were interested (100%) in implementing practicum activities for the morphological characterization of bacteria and fungi for students in their respective schools.

Cite

CITATION STYLE

APA

Panjaitan, D., Wardhana, V. W., Hadi, R., Tsuraya, F., & Naibaho, F. G. (2023). PELATIHAN KARAKTERISASI MORFOLOGI BAKTERI DAN FUNGI SEBAGAI PENGAYAAN PRAKTIKUM BIOLOGI BAGI GURU SEKOLAH MENENGAH ATAS. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri), 7(1), 556. https://doi.org/10.31764/jmm.v7i1.12355

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free