RESTRUKTURISASI PEMBIAYAAN NASABAH TERDAMPAK COVID-19 TERHADAP KINERJA DAN RISIKO PEMBIAYAAN BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH (BPRS)

  • Nugroho S
  • Trinugroho I
N/ACitations
Citations of this article
12Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh restrukturisasi pembiayaan nasabah terdampak COVID-19 terhadap kinerja dan risiko pembiayaan Bank Perkreditan Rakyat Syariah (BPRS) di Surakarta. Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dan analisis regresi dengan menggunakan data panel dari 8 BPRS di Surakarta selama periode Januari 2020 hingga Juni 2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa restrukturisasi pembiayaan yang terdampak COVID-19 berpengaruh signifikan negatif terhadap kinerja BPRS. Restrukturisasi pembiayaan yang tidak efektif dapat menurunkan kinerja BPRS. Selain itu, restrukturisasi tidak berpengaruh pada risiko pembiayaan BPR/BPRS. Oleh karena itu, penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi BPRS dalam mengambil kebijakan restrukturisasi kredit yang tepat pada nasabah terdampak COVID-19 pada sektor keuangan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nugroho, S. P., & Trinugroho, I. (2023). RESTRUKTURISASI PEMBIAYAAN NASABAH TERDAMPAK COVID-19 TERHADAP KINERJA DAN RISIKO PEMBIAYAAN BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH (BPRS). NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah, 9(1), 43–52. https://doi.org/10.30997/jn.v9i1.9513

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free