Surabaya adalah salah satu kota dengan jumlah kasus COVID-19 tertinggi di Indonesia. Dalam mencegah transmisi virus Corona, WHO mengeluarkan panduan protokol kesehatan. Untuk menerapkan protokol tersebut, setiap lingkungan memiliki kapasitas yang berbeda-beda. Lingkungan tempat tinggal sebagai lingkungan interaksi sehari-hari menjadi salah satu tempat penyebaran virus paling tinggi. Terlebih ketika pemanfaatan ruang di lingkungan tersebut ditinggali dan dimanfaatkan secara bersama-sama seperti di rusunawa. Terdapat 22 rusunawa yang tersebar di seluruh penjuru kota Surabaya. Ada rusunawa yang terletak di pusat kota dengan lahan mixed-use, dekat dengan fasilitas umum, dan tingkat kepadatan penduduk yang tinggi. Ada pula rusunawa yang terletak di daerah sub-urban, jauh dengan fasilitas umum, dan tingkat kepadatan penduduk rendah. Perbedaan karakteristik ini mempengaruhi tingkat kerentanan rusunawa terhadap COVID-19. Oleh karena itu, tipologi kerentanan rusunawa perlu diidentifikasi. Identifikasi dilakukan dengan meninjau karakteristik kerentanan fisik, ekonomi, dan sosial dari rusunawa menggunakan analisis klaster. Data yang digunakan yaitu data sekunder berupa karakteristik sosial dan ekonomi penghuni rusunawa, serta kondisi fisik lingkungan rusunawa. Karakteristik sosial berupa tingkat kepadatan penduduk. Karakteristik fisik berupa aksesibilitas rusunawa terhadap fasilitas umum, karakteristik ekonomi berupa lokasi rusunawa dalam zona pemanfaatan ruang dan penggunaan lahan. Analisis yang dilakukan menghasilkan 2 tipologi kerentanan rusunawa yang ada di Surabaya, yaitu tipologi kerentanan tinggi dan tipologi kerentanan rendah. Hasil penelitian ini dapat digunakan untuk merumuskan strategi pencegahan transmisi virus Corona di lingkungan rusunawa sesuai dengan tingkat kerentanannya.
CITATION STYLE
Adilah, R., & Navitas, P. (2021). Identifikasi Kerentanan Rusunawa Surabaya terhadap COVID-19. Jurnal Teknik ITS, 10(2). https://doi.org/10.12962/j23373539.v10i2.63394
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.