Pengembangan E-Ensiklopedia Keanekaragaman Talas di Kabupaten Bogor Berbasis ESD untuk Meningkatkan Pengetahuan dan Sikap Keberlanjutan Siswa

  • Lathifah S
  • Hidayat N
N/ACitations
Citations of this article
33Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar e-ensiklopedia keanekaragaman talas di Kabupaten Bogor untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap keberlanjutan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development dengan model ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, and Evaluation) yang dilaksanakan pada bulan Januari hingga Juli 2021.  Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah siswa SMAN 4 Bogor kelas X MIPA  3 tahun akademik 2020/2021 sebanyak 35 orang siswa. Pelaksanaa uji coba lapangan hanya dilakukan secara terbatas menggunakan one group  posttest only design. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini terdiri dari lembar validasi ahli, instrument angket pengetahuan dan sikap keberlanjtan siswa dan lembar angket respon guru dan siswa terhadap e-ensiklopedia. Teknik analisis data terdiri dari analisis kelayakan bahan ajar dan analisis penilaian terhadap literasi digital siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa e-ensiklopedia yang dikembangkan layak digunakan sebagai suplemen bahan ajar di kelas X MIPA 3 pada pembelajaran berdasarkan rata-rata nilai validasi ahli materi sebesar 85,41% dan rata-rata nilai validasi media sebesar 84,57% dengan kriteria sangat layak. Bahan ajar E-ensiklopedia memiliki keefektifan untuk meningkatkan literasi digital siswa kelas X MIPA 3. Hal tersebut dibuktikan dari hasil posttest berupa angket yang diberikan siswa dengan persentase 81,05% untuk pengetahuan keberlanjutan siswa dengan kategori sangat tinggi dan 77,04% untuk sikap keberlanjutan siswa dengan kategori tinggi. Berdasarkan angket guru dan siswa, sebesar 92,30% dan mendapatkan penilaian dari hasil angket siswa sebesar 89,63%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Lathifah, S. S., & Hidayat, N. (2022). Pengembangan E-Ensiklopedia Keanekaragaman Talas di Kabupaten Bogor Berbasis ESD untuk Meningkatkan Pengetahuan dan Sikap Keberlanjutan Siswa. EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN, 4(2), 2023–2032. https://doi.org/10.31004/edukatif.v4i2.2356

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free