Motivasi belajar dipengaruhi oleh berbagai faktor yang ada dalam diri mahasiswa maupun di luar diri mahasiswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh big five personalty terhadap motivasi belajar mahasiswa akademi keperawatan Kalimantan Utara. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, dengan pendekatan survey, populasi penelitian ini sebanyak 88 mahasiswa dan sampel 43. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan inferensial dengan bantuan SPSS 24 for windows. Berdasarkan hasil analisis regresi uji t, dimana nilai t hitung keseluruhan variabel independen lebih besar dari nilai t tabel (2,015) dan nilai signifikansi seluruh variabel independen lebih kecil dari (0,05). Maka ada pengaruh openness to experience, conscientiousness, extraversion, dan neuroticism yang signifikan pada motivasi belajar, dan tetapi tidak ada pengaruh agreeableness pada mahasiswa akademi keperawatan Kalimantan Utara.
CITATION STYLE
Supian, S., Rahmi, S., & Sovayunanto, R. (2020). BIG FIVE PERSONALITY DAN MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA AKADEMI KEPERAWATAN KALTARA. Jurnal Bimbingan Dan Konseling Borneo, 2(1). https://doi.org/10.35334/jbkb.v2i1.1467
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.