Pemahaman konsep sangat penting bagi siswa dikarenakan konsep matematika saling berhubungan. Berdasarkan hasil penelitian dan wawancara terlihat kemampuan pemahaman konsep matematis siswa dalam materi kubus serta balok rendah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, bertujuan mengetahui kemampuan pemahaman konsep kubus serta balok siswa SMP Negeri kelas VIII se-kecamatan Alalak. Seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri se-kecamatan Alalak tahun pelajaran 2016/2017 sebagai populasi dimanasampel diambil dari kelas VIII sebanyak 30% dari tiap SMP Negeri kecamatan Alalak dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, sedangkan teknik analisisnya menggunakan persentase serta rata-rata. Hasil penelitian memperlihatkan kemampuan pemahaman konsep kubus serta balok siswa kelas VIII SMP Negeri se-kecamatan Alalak terkualifikasi sangat tinggi dan tinggi serta nilai rata-rata pemahaman konsep matematikanya terkategori baik. Kata Kunci: Kemampuan pemahaman konsep, kubus dan balok.
CITATION STYLE
Amalia, R., & Islami, A. M. (2018). KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP KUBUS DAN BALOK PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI SE KECEMATAN ALALAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017. EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika, 5(2). https://doi.org/10.20527/edumat.v5i2.4649
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.