Abstract This theological socio-ethical study intends to highlight the state of social morality of Christians in Alak District, Kupang - East Nusa Tenggara (NTT). The problem that arises is that Christians in Alak tend to become perpetrators of crime in society. This condition is really ironic because Christians are the majority there, so the they can’t be role models for people around. With a qualitative approach it is found that social life of Christians who live in Alak are people who are able to adapt to the surrounding environment, by applying social values that generally apply within Alak community groups, such as tolerance, mutual cooperation, mutual respect, guarding, and so on. Furthermore, when viewed from an ethical theological perspective, it is found that in the midst of a society that lives in harmony, there has been an increase in social crime rates especially in Alak and the majority of perpetrators of social crimes are members of the church. This proves that not a few Christians in Alak experience "moral deficiency." Moral deficiencies / defects are conditions of individuals whose lives are delinquent, often commit crimes, behave asocially, or are anti-social. He does not experience organic deviations in the functioning of his intellect, only his intellect does not function, resulting in a chronic moral freeze. Keywords: sociology; christian ethics; interaction; morality; christianity Abstrak Kajian sosio – etis teologis ini hendak menyoroti keadaan moralitas sosial umat Kristen yang berada di Kecamatan Alak, Kupang – Nusa Tenggara Timur (NTT). Persoalan yang muncul adalah orang-orang Kristen di Alak cenderung menjadi pelaku kejahatan di dalam masyarakat. Kondisi ini sungguh ironis sebab orang-orang Kristen adalah mayoritas di sana, sehingga peran sebagai teladan bagi orang-orang sekitar tidak dapat terlaksana. Dengan pendekatan kualitatif didapatkan bahwa secara kehidupan bersosial, umat Kristen yang berdomisili di Alak adalah masyarakat yang mampu untuk beradaptasi dengan lingkungan sekitar, dengan menerapkan nilai-nilai sosial yang secara umum berlaku di dalam kelompok masyarakat Alak, seperti nilai toleransi, gotong royong, saling menghargai, menjaga, dan lain sebagainya. Selanjutnya, jika dilihat berdasarkan perspektif etis teologis, maka ditemukan bahwa di tengah-tengah masyarakat yang hidup di dalam kerukunan, terjadi peningkatan angka kejahatan sosial khususnya di Alak dan mayoritas pelaku tindak kejahatan sosial ialah anggota gereja. Hal ini membuktikan bahwa tidak sedikit umat Kristen di Alak mengalami “Defisien/defek moral.” Defisien/ defek moral merupakan sebuah kondisi individu yang hidupnya delinquent (nakal, jahat), sering melakukan kejahatan, berperilaku a-sosial, atau anti-sosial. Ia tidak mengalami penyimpangan organik pada fungsi inteleknya, hanya saja inteleknya tidak berfungsi, sehingga terjadi kebekuan moral yang kronis. Kata Kunci: sosiologi; etika kristen; interaksi; moralitas; kekristenan
CITATION STYLE
Pakpahan, G. K. R., & Taneo, A. Y. (2020). KAJIAN SOSIO – ETIS TEOLOGIS TERHADAP MORALITAS SOSIAL UMAT KRISTEN DI KECAMATAN ALAK, KUPANG – NUSA TENGGARA TIMUR. Matheo : Jurnal Teologi/Kependetaan, 10(1), 23–36. https://doi.org/10.47562/matheo.v10i1.99
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.