Perancangan Peralatan Sistem Keamanan Elektronik di SHELTER BTS Secara Real Time Melalui SMS Berbasis MIKROKONTROLLER ATMega16 dan Module GSM

  • Siregar M
  • Suwarno S
  • Putri S
N/ACitations
Citations of this article
26Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Base Transceiver Station (BTS) merupakan salah satu bagian penting dalam jaringan telekomunikasi. Salah  satu  bagian  dari  BTS  adalah  shelter  BTS  sebagai  tempat  perangkat  komunikasi  disimpan sehingga  pemantauan  kondisi  dan keamanan shelter  BTS mutlak  dilakukan  agar jalur komunikasi  dapat berjalan dengan baik. Saat  ini,  pemantauan  kondisi  keamanan shelter  BTS dilakukan  secara  manual  sehingga  diperlukan  banyak  tenaga  dan  waktu  yang  diperlukan  untuk memantau sejumlah shelter dimana kondisi sekarang ini perangkat telekomunikasi salah satu objek kriminal bagi sekelompok orang. Hal inilah  yang  mendorong  penelitian  untuk  merancang  bangun sistem keamanan elektronik di shelter BTS melalui SMS agar kondisi  shelter  BTS  secara  realtime dapat dimonitor dengan cepat. Perangkat pemantau kondisi keamanan  shelter   BTS  yang  dirancang   terdiri   dari  sebuah   Mikrokontroler ATMega16  sebagai Pengendali  Utama, SIM800L untuk komunikasi,  dan LCD sebagai layar tampilan  informasi pada shelter BTS. Pengendali utama akan mengirimkan informasi yang terbaca pada shelter BTS ke HP pengguna melalui media SMS menggunakan Modul SIM800. Hasil pengujian secara keseluruhan sistem pada salah satu model shelter BTS yang telah dirancang menunjukkan  pemantauan kondisi keamanan shelter BTS secara realtime telah berhasil. Pengendali  utama telah dapat mengirimkan  informasi kondisi shelter BTS ke HP pengguna dan berhasil  ditampilkan  pada  HP pengguna  dengan  memberikan  peringatan  ketika  terjadi kondisi yang tidak diharapkan

Cite

CITATION STYLE

APA

Siregar, M. I. S., Suwarno, S., & Putri, S. M. (2019). Perancangan Peralatan Sistem Keamanan Elektronik di SHELTER BTS Secara Real Time Melalui SMS Berbasis MIKROKONTROLLER ATMega16 dan Module GSM. JOURNAL OF ELECTRICAL AND SYSTEM CONTROL ENGINEERING, 2(2). https://doi.org/10.31289/jesce.v2i2.2357

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free