Penelitian ini bertujuan meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan prestasi belajar pada ranah pengetahuan, sikap, dan keterampilan melalui metode inquiry pada pembelajaran tematik integratif siswa kelas IV SD Kasongan Bantul. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SD Kasongan Bantul sebanyak 20 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, dan observasi. Instrumen yang digunakan adalah soal tes uraian, pilihan ganda, dan rating scale. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode inquiry pada pembelajaran tematik integratif dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan prestasi belajar dalam ranah pengetahuan, sikap, dan keterampilan.Kata kunci: berpikir kritis, prestasi belajar, metode inquiry. Improving critical thinking and learning achievementthrough inquiry method on grade IV elementary schoolAbstract This study aims to improve the ability of critical thinking and learning achievement in terms of knowledge, attitudes, and skills through inquiry method on integrated thematic learning of the fourth grade students of Elementary School Kasongan Bantul. This research was classroom action research (CAR) which was implemented in three cycles. Each cycle consisted of two meetings. The subjects were 20 grade IV students of Elementary School Kasongan Bantul. Data collection techniques used were tests, and observations. The instruments used were an essay test, multiple choice test, and rating scale. The results show that the application of the inquiry method on thematic integrative learning can improve critical thinking skills and learning achievement in terms of knowledge, attitudes, and skills.Keywords: critical thinking, learning achievement, inquiry method.
CITATION STYLE
Lastriningsih, L. (2017). Peningkatan berpikir kritis dan prestasi belajar melalui metode inquiry pada siswa kelas IV SD. Jurnal Prima Edukasia, 5(1), 68–78. https://doi.org/10.21831/jpe.v5i1.7714
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.