PEMANFAATAN MACROMEDIA FLASH UNTUK MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA SECARA DARING

  • Rohimat S
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini dilakukan sebagai salah satu langkah untuk menyikapi kebijakan belajar dari rumah dengan cara membuat media pembelajaran interaktif berbasis elektronik. Penelitian dilakukan secara kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif dengan dua tahap utama, yaitu pembuatan media pembelajaran  interaktif menggunakan aplikasi Macromedia Flash Professional 8, serta pembelajaran kimia secara daring dengan memanfaatkan media pembelajaran tersebut. Rancangan media pembelajaran ini terdiri dari tujuh halaman utama dengan masing-masing halaman akan disimpan dalam sebuah scene. Tampilan awal media pembelajaran diisi dengan scene loading dan scene menu, halaman utama terdiri atas scene tujuan, scene materi, dan scene evaluasi, serta bagian akhir media pembelajaran terdiri atas scene keluar dan scene ending. Pembuatan media pembelajaran dilakukan dengan cara memasang aplikasi Macromedia Flash Professional 8 pada laptop serta menyiapkan berbagai konten berupa tulisan, gambar, tombol, serta  file suara  yang akan digunakan. Langkah berikutnya adalah pembuatan scene, pengisian konten, dan publikasi. Tahap kedua adalah pemanfaatan media pembelajaran yang telah dibuat melalui pembelajaran secara mandiri dengan menggunakan komputer atau ponsel android.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rohimat, S. (2022). PEMANFAATAN MACROMEDIA FLASH UNTUK MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA SECARA DARING. Jurnal Pendidikan Sultan Agung, 2(2), 160. https://doi.org/10.30659/jp-sa.v2i2.20429

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free