IMPLEMENTASI PROGRAM SURABAYA ECO SCHOOL DI SMPN 40 KOTA SURABAYA

  • Aziz F
  • Adi A
N/ACitations
Citations of this article
17Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi program Surabaya Eco School di SMP Negeri 40 Surabaya. Teori yang digunakan adalah teori implementasi George Edward III. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain eksploratif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi dan wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan implementasi program Surabaya Eco School di SMP Negeri 40 Surabaya sangat baik dan efektif. Aktor pelaksana berhasil merealisasikan program yang telah dirancang sesuai dengan pedoman dan petunjuk teknis. Faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi program adalah komunikasi, kejelasan kebijakan, konsistensi, sikap atau disposisi, dan sumber daya. Kebijakan sekolah merancang aksi dan target membuat kinerja tim lingkungan hidup berjalan teratur dan sesuai prosedur. Kerjasama antar warga sekolah yang terdiri kepala sekolah, guru, siswa, petugas kebersihan, petugas keamanan, dan petugas kantin mewujudkan sekolah dengan wawasan lingkungan adalah kunci keberhasilan sekolah untuk mempertahankan gelar sebagai sekolah peduli gerakan hidup.

Cite

CITATION STYLE

APA

Aziz, F. A., & Adi, A. S. (2021). IMPLEMENTASI PROGRAM SURABAYA ECO SCHOOL DI SMPN 40 KOTA SURABAYA. Kajian Moral Dan Kewarganegaraan, 9(2), 359–373. https://doi.org/10.26740/kmkn.v9n2.p359-373

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free