Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh pola asuh orang tua terhadap prestasi belajar mahasiswa di Manado Sulawesi Utara. Sampel penelitian berjumlah 135 orang mahasiswa yang diambil dengan teknik simple random sampling dari 2 kampus di Manado yaitu IAKN Manado dan Politeknik Negeri Manado. Penelitian ini adalah penelitian dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode asosiatif kausal. Data diolah dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 26 for windows. Dari hasil pengolahan data diperoleh 29 butir instrument yang valid dan reliabel dan 1 butir instrument yang tidak valid. Berdasarkan kuesioner yang disebarkan pada 135 orang mahasiswa di kota Manado diperoleh skor rata-rata dan tingkat pencapaian jawaban responden (TCR) yaitu distribusi frekuensi variabel pola asuh otoriter tergolong pada kriteria cukup, variabel pola asuh demokratif pada kriteria sangat kuat, dan variabel pola asuh permisif pada kriteria kuat. Artinya, pola asuh demokratif menjadi perhatian yang baik dan memberikan dampak yang positif terhadap hasil belajar mahasiswa di Manado. Selain itu diperoleh hasil pengkategorian pola asuh orang tua pada 135 responden. 57 responden mengalami pola asuh otoriter atau sebesar 42,2%, sedangkan yang tertinggi adalah pola asuh demokratif yang dialami oleh 78 responden atau 57,8%. Dalam penelitian ini, tidak ditemukan pola asuh permisif yang dialami oleh responden. Selain itu dilakukan uji korelasi yang bertujuan untuk mengetahui keeratan hubungan antara variabel yang dinyatakan dengan koefisien korelasi. Diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,000 < 0,05, yang artinya bahwa terdapat hubungan antara pola asuh orang tua dengan prestasi belajar mahasiswa dan kedua variabel memiliki hubungan yang kuat. Untuk analisis regresi linear sederhana diperoleh persamaan yang memberikan interpretasi bahwa konstanta sebesar -1,460 menunjukkan rata-rata prestasi belajar jika tidak ada pola asuh orang tua. Sedangkan untuk koefisien regresi sebesar 0,318, menunjukkan bahwa prestasi belajar akan meningkat sebesar 0,318 satuan untuk setiap tambahan satu satuan pada variabel pola asuh orang tua. Jadi apabila pola asuh orang tua mengalami peningkatan satu satuan, maka prestasi belajar mahasiswa akan meningkat sebesar 1,46 satuan. Sehingga berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa variabel pola asuh orang tua berpengaruh terhadap prestasi belajar mahasiswa. Selain itu, penerapan jenis pola asuh yang tepat akan menghasilkan prestasi dan hasil belajar yang tinggi. Pada penelitian ini diperoleh prestasi anak dalam hal ini dinilai dari nilai IPK responden memiliki hasil yang tinggi dengan jenis pola asuh yang mereka terima adalah jenis pola asuh demokratis.
CITATION STYLE
Moroki, I. (2020). PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA. Journal of Psychology “Humanlight,” 1(1), 30–40. https://doi.org/10.51667/jph.v1i1.310
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.