Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Socrative Untuk Meningkatkan Literasi Digital Guru di Kecamatan Pangkalan Kuras

  • Abdullah A
  • Copriady J
  • Holiwarni B
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
137Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kompetensi yang dibutuhkan di era Industri 4.0 salah satunya adalah literasi digital. Literasi digital adalah kemampuan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk mendapatkan informasi dan memilahnya. Kemampuan TIK guru di Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan sudah cukup baik. Indikasinya adalah sebagian besar guru telah bisa menggunakan media sosial yang diakses melalui smartphone dan netbook pribadi.  Namun, kemampuan ini belum dimanfaatkan untuk menerapkan proses pembelajaran berbasis digital di kelas. Hal ini disebabkan guru masih memiliki keterbatasan menggunakan smartphone atau netbook sebagai media pembelajaran online. Program Studi Pendidikan Kimia Universitas Riau menawarkan pelatihan pembuatan media pembelajaran digital berbasis Socrative untuk guru di Kecamatan Pangkalan Kuras sebagai sebagai salah satu kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Guru antusias dalam mengikuti pelatihan yang diadakan. Sebagian guru mampu  menerapkan pembelajaran berbasis Socrative di kelas. Sedangkan sebagian lagi, tidak bisa menerapkan pembelajaran berbasis digital di kelas karena minimnya siswa yang mempunyai smartphone serta adanya peraturan sekolah yang tidak membolehkan siswa menggunakan smartphone di sekolah.

Cite

CITATION STYLE

APA

Abdullah, A., Copriady, J., Holiwarni, B., Herdini, H., & Ardiansyah, A. (2021). Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Socrative Untuk Meningkatkan Literasi Digital Guru di Kecamatan Pangkalan Kuras. Publikasi Pendidikan, 11(1), 42. https://doi.org/10.26858/publikan.v11i1.14951

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free