Pengelolaan Kurikulum Merdeka di SMK Negeri 1 Kota Solok

  • Wulandari C
  • Ningrum T
  • Syahril
N/ACitations
Citations of this article
62Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemahaman sekolah terutama guru terkait pengelolaan kurikulum merdeka yang terlihat dari beberapa fenomena yang muncul diantaranya: sekolah kurang memahami pengelolaan kurikulum merdeka sesuai dengan peraturan yang diedarkan oleh kemendikbudristek. Selain itu, beberapa guru menyatakan belum memahami tentang pengelolaan pembelajaran dengan kurikulum merdeka. Adapun fenomena lainnya, Guru sulit menyesuaikan perubahan kurikulum dengan kurikulum yang ada saat ini (merdeka) dan belum menguasai materi sesuai alur tujuan pembelajaran. Selain itu, terdapat sebagian guru yang mengeluh dalam membuat perencanaan pembelajara serta melakukan evaluasi pembelajaran dengan kurikulum merdeka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan pembelajaran dengan kurikulum merdeka, pelaksanaan pembelajaran dengan kurikulum merdeka, dan evaluasi pembelajaran dengan kurikulum merdeka dalam pengelolaan kurikulum merdeka di SMK Negeri 1 Kota Solok. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik snowball sampling dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data menggunakan Teknik triangulasi untuk mendapatkan jawaban yang lebih efektif serta akurat. Informan dalam penelitian ini terdiri dari Waka Kurikulum dan guru. Hasil yang diperoleh dalam penelitian terkait pengelolaan kurikulum merdeka di SMK Negeri 1 Kota Solok diantaranya: 1) perencanaan kurikulum merdeka dilakukan oleh semua unsur di sekolah yang dengan mengikuti pedoman KOSP, 2) pelaksanaan kurikulum merdeka dilakukan melalui penyusunan RPP dan P5, 3) Evaluasi kurikulum merdeka mencakup penilaian formatif dan sumatif serta pameran Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Saran dari penelitian ini yaitu diharapkan guru dapat meningkatkan pemahaman kurikulum merdeka melalui pelatihan workshop atau pelatihan berbasis mandiri yang dapat diakses melalui aplikasi PMM (Platform Merdeka Mengajar) dan mampumengaplikasikan berbagai perangkat pembelajaran pada minat dan kebutuhan dari peserta didik. Selain itu, diharapkan usaha kepala sekolah dalam rangka meningkatkan pemahaman kurikulum merdeka kepada guru dan peserta didik dan juga Diharapkan usaha dinas Pendidikan untuk mendukung dan mensukseskan sekolah-sekolah yang mulai menyelenggarakan program kurikulum merdeka.

Cite

CITATION STYLE

APA

Wulandari, C. R., Ningrum, T. A., & Syahril. (2024). Pengelolaan Kurikulum Merdeka di SMK Negeri 1 Kota Solok. Journal of Practice Learning and Educational Development, 4(1), 66–75. https://doi.org/10.58737/jpled.v4i1.250

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free