Berbagai studi telah menunjukkan peran tipe kepribadian sebagai determinan organizational citizenship behavior (OCB) dalam organisasi. Namun demikian, sejauh pengetahuan peneliti, belum ada studi yang berfokus pada menguji peran tipe kepribadian terhadap OCB pada organisasi orkestra. Padahal organisasi orkestra merupakan organisasi yang sedang berkembang di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, sehingga fokus terhadap sisi manajemen organisasi dapat memberikan informasi yang bermanfaat untuk memastikan efektivitas dan efisiensi organisasi. Studi ini bertujuan untuk mengeksplorasi ada atau tidaknya pengaruh tipe kepribadian menurut teori Big Five Personality dengan tingkat OCB pada pengurus organisasi orkestra di Indonesia. Sebanyak 84 pengurus organisasi orkestra berpartisipasi dalam survei. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tipe kepribadian neuritk (neutoricism) merupakan satu-satunya determinan penting terhadap OCB pada pengurus organisasi orkestra. Hasil studi ini dapat memberi informasi yang bermanfaat bagi pengurus orkestra dalam memetakan strategi rekrutmen kepengurusan demi menjamin efektivitas organisasi.
CITATION STYLE
Gracia, J., & Himawan, K. K. (2022). Neurotisisme Memprediksi Peningkatan Organizational Citizenship Behavior Pada Konteks Organisasi Non-profit: Studi Pada Pengurus Organisasi Orkestra di Indonesia. Jurnal Penelitian Dan Pengukuran Psikologi: JPPP, 11(02), 67–75. https://doi.org/10.21009/jppp.112.02
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.