Latar Belakang: Dukungan sosial dapat meningkatkan pengetahuan dan menstabilkan emosional pada pasien hipertensi.Untuk menjaga dan mengatasi hipertensi pada lansia perlu dilakukan dukungan sosial dengan self care managemen hipertensi.Tujuan Penelitian: Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan sosial dengan self care manegement pada lansia hipertensi di Puskesmas Sedayu II Bantul Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah lansia di Puskesmas Sedayu II Kabupaten Bantul yang berjumlah 45 orang.Metode: Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dukungan sosial dan kuisioner self care management. Pengolahan data menggunakan uji statistik fisher’s Exact Test.Hasil Penelitian: Didapatkan bahwa dukungan sosial masuk dalam kategori baik yaitu.29 responden (70,7%), sedangkan self care management masuk dalam kategori baik yaitu 28 (69,3%). Hasil penelitian diperoleh nilai dukungan sosial dengan self care management hipertensi dengan p=0,000 dengan nilai keeratan hubungan koefisien korelasi = 0,514 kategori sedang.Kesimpulan: Ada hubungan antara dukungan sosial dengan self care management pada lansia hipertensi di Puskesmas Sedayu II Bantul Yogyakarta dengan nilai signifikan 0,000 (p00.5).Kata Kunci: Dukungan sosial, self care management, lansia hipertensiBackground: Social support can increase knowledge and emotional stability in hypertensive patients. To maintain and overcome hypertension in the elderly, social support with self care management of hypertension needs to be done.Research Objectives: The purpose of this study aims to determine the relationship of social support with self care management in hypertensive elderly at Puskesmas Sedayu II Bantul Yogyakarta. This research is a quantitative study with cross sectional study design. The population in this study is the elderly in Puskesmas Sedayu II, Bantul Regency with a total of 45 people.Method: The research instrument used a social support questionnaire and a self care management questionnaire. Data processing using statistical fisher's Exact Test.Results: It was found that social support was included in the good category, 29 respondents (70.7%), while self care management was included in the good category, 28 (69.3%). The results obtained by the value of social support with hypertension self care management with p = 0,000 with the value of the correlation coefficient correlation = 0.514 medium category.Conclusion: There is a relationship between social support and self care management in hypertensive elderly in Puskesmas Sedayu II Bantul Yogyakarta with a significant value of 0,000 (p 00.5).Keywords: Social support, self care management, elderly hypertension
CITATION STYLE
Mahfud, M., Barasila, B., & Indrayani, S. (2019). Dukungan Sosial Berhubungan Dengan Self Care Management Pada Lansia Hipertensi Di Puskesmas Sedayu II. DINAMIKA KESEHATAN JURNAL KEBIDANAN DAN KEPERAWATAN, 10(2), 700–712. https://doi.org/10.33859/dksm.v10i2.463
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.