Hubungan disiplin kerja dengan kinerja pegawai di lingkungan dinas pendidikan pemuda dan olahraga kabupaten solok

  • Selvia putri I
  • Lusi Susanti
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini di latarbelakangi dari pengamatan penulis di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok mengenai hubungan disiplin kerja dengan kinerja pegawai. Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui tingkat kinerja pegawai 2) untuk mengetahui tingkat disiplin kerja pegawai 3) untuk mengetahui ada tidaknya hubungan disiplin kerja dengan kinerja pegawai. Jenis penelitian yang digunakan adalah korelasional dengan metode ex post facto. Populasi pada penelitian adalah seluruh pegawai yang berada pada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok yang berjumlah 87 orang dan sampel sebanyak 46 orang, diambil dengan menggunakan teknik stratified random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan berupa kuesioner dengan model Skala Likert yang terdiri dari 40 butir yang telah teruji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis statistik inferensial. Data diolah dengan menggunakan rumus korelasi product moment. Berdasarkan hasil pengolahan data bahwa tingkat kinerja pegawai terdapat skor Mean 89,9 Median 89,5 dan Modus 89 dengan membandingkan skor Mean dengan skor maksimal dikali 100% sehingga dapat diketahui bahwa kinerja pegawai berada pada skor sangat baik dengan skor 92%. Sedangkan tingkat disiplin kerja terdapat skor Mean 86,47826 Median 86,5 dan Modus 82 dengan membandingkan skor Mean dengan skor maksimal dikali 100% sehingga dapat diketahui bahwa disiplin kerja berada pada skor sangat baik dengan skor 91%. Adapun hasil analisis korelasi product moment diperoleh korelasi 0,290078 > rTabel 0,284 dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara disiplin kerja dengan kinerja pegawai.

Cite

CITATION STYLE

APA

Selvia putri, I., & Lusi Susanti. (2023). Hubungan disiplin kerja dengan kinerja pegawai di lingkungan dinas pendidikan pemuda dan olahraga kabupaten solok. Journal of Practice Learning and Educational Development, 3(3), 272–276. https://doi.org/10.58737/jpled.v3i3.211

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free