Penerapan Teknolgi Tepat Guna Mesin Pencacah Serbaguna untuk Peternak Kambing di Dusun II Sei Nagalawan Serdang Bedagai

  • Nainggolan R
  • Akhiruddin A
  • Benar B
N/ACitations
Citations of this article
19Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pemberian pakan ternak berupa hijauan ataupun makanan tambahan lain yang dilakukan oleh peternak kambing pada umumnya masih bersifat tradisional. Dusun II Sei Nagalawan Kecamatan Perbaungan Serdang Bedagai adalah salah satu desa dimana para peternak kambingnya masih menggunakan cara konvensional dalam pengolahan pakannya. Pakan ternak berupa rumput-rumputan agak cukup terbatas jumlahnya di Dusun II Sei Nagalawan mengakibatkan berkurangnya jumlah peternak kambing di dusun ini. Mitra pengabdian sendiri sempat membuat pakan alternatif dari batang pisang untuk mempertahankan sediaan pakan kambing.  Beberapa tanaman lain yang berpotensi untuk dapat dijadikan pakan ternak kambing cukup banyak dijumpai seperti ubi kayu, jagung, pelepah dan pelepah sawit, hanya saja harus melalui proses pencacahan untuk dapat dikonsumsi dengan aman oleh ternak. Tujuan dari program ini adalah untuk memberikan pelatihan keterampilan kepada mitra peternak kambing dalam mengolah sumber pakan dengan melakukan pengolahan secara mekanis sehingga sediaan pakan ternak kambing dapat dipertahankan. Pencacahan bahan hijauan dengan mesin ini cukup mudah dan memberikan hasil yang cukup tipis sehingga mudah dikonsumsi oleh ternak kambing. Pada pelaksanaan pengabdian, hampir semua jenis pakan seperti batang dan umbi ubi kayu, batang pisang, rumput gajah, batang jagung dan bonggol jagung dapat tercacah dengan sempurnya, hanya saja untuk pelepah sawit hasil cacahan masih menyisakan potongan lidinya. Hasil cacahan mudah disimpan untuk jangka waktu beberapa hari kedepan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nainggolan, R., Akhiruddin, A., & Benar, B. (2022). Penerapan Teknolgi Tepat Guna Mesin Pencacah Serbaguna untuk Peternak Kambing di Dusun II Sei Nagalawan Serdang Bedagai. Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia, 2(2), 175–180. https://doi.org/10.52436/1.jpmi.492

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free