Abstract Health services for the general public are one of the most prominent of the various types of public services because they are generally considered to be of inferior quality. The demand for more health services will increase as public health awareness grows. To meet the community's need for high-quality health services, the service function must be improved to ensure patient satisfaction. The purpose of this study was to determine the effectiveness of the PBI program at BPJS Kesehatan for the poor in Sungai Enam Village. In the study of the Effectiveness of the Program for Recipients of Health Insurance Contribution Assistance for the Poor in Sungai Enam Village, East Bintan District at the BPJS Bintan Regency Branch referring to Sutrisno's opinion (Rahmah Muin, 2020), the effectiveness of a program or activity can be seen from the suitability between objectives and program realization, which can be measured by uses five indicators, namely: (1) Program Understanding, (2) Target Accuracy, (3) Timeliness, (4) Goal Achievement and (5) Real Change. Based on the results of the study it can be concluded that the effectiveness of the BPJS health contribution assistance program carried out by the Bintan Regency government for the people of the Sungai Enam sub-district can be said to be effective because from the results of the research conducted, the poor people of Keluharan Sungai Enam get free treatment, get good and maximum service, while seeking treatment using the BPJS card does not encounter problems such as an inactive card or arrears in BPJS contributions, it can be used for caesarean deliveries by taking care of administration easily and some are using it for routine health check-ups every month. It turned out that the program had helped the people of Sungai Enam Kelurahan who were not well off in terms of health services as described above. Abstrak Pelayanan kesehatan bagi masyarakat umum merupakan salah satu yang paling menonjol dari berbagai macam pelayanan publik karena umumnya dianggap kurang bermutu. Permintaan akan lebih banyak layanan kesehatan akan meningkat seiring dengan tumbuhnya kesadaran kesehatan masyarakat. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan yang bermutu tinggi, maka fungsi pelayanan harus ditingkatkan untuk menjamin kepuasan pasien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektivitas Program PBI pada BPJS Kesehatan terhadap masyarakat miskin di Kelurahan Sungai Enam. Dalam penelitian Efektivitas Program Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan Masyarakat Miskin Kelurahan Sungai Enam Kecamatan Bintan Timur di BPJS Cabang Kabupaten Bintan mengacu kepada pendapat Sutrisno (Rahmah Muin, 2020), efektivitas suatu program atau kegiatan dapat dilihat dari kesesuaian antara tujuan dengan realisasi program dapat diukur dengan menggunakan lima indikator yaitu : (1) Pemahaman Program, (2) Ketepatan Sasaran, (3) ketepatan Waktu, (4) Tercapainya Tujuan dan (5) Perubahan Nyata. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa efektivitas program bantuan iuran kesehatan BPJS yang dilakukan pemerintah Kabupaten Bintan untuk masyarakat kelurahan Sungai Enam dapat dikatakan efektif karena dari hasil penelitian yang dilakukan, masyarakat miskin Keluharan Sungai Enam mendapatkan pengobatan secara gratis, mendapatkan pelayanan yang baik dan maksimal, saat berobat menggunakan kartu BPJS tidak terjadi kendala seperti kartu tidak aktif atau adanya tunggakan iuran BPJS, dapat digunakan untuk operasi caesar melahirkan dengan mengurus administrasi secara gampang dan ada juga yang menggunakan untuk check up rutin kesehatan setiap bulannya. Ternyata program tersebut telah banyak membantu masyarakat Kelurahan Sungai Enam yang tidak mampu dalam segi pelayanan kesehatan seperti yang telah dijelaskan.
CITATION STYLE
Siti Utari, D., Matridi, R. A., Ramadani, A., Dwiniati, D., & Choiroel, D. (2023). Efektivitas Program Bantuan Iuran Masyarakat Miskin Kelurahan Sungai Enam Kecamatan Bintan Timur di BPJS Cabang Kabupaten Bintan. Jurnal Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, 5(1), 108–122. https://doi.org/10.56552/jisipol.v5i1.128
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.