Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui kinerja pegawai RSUD Pameungpeuk. Metode yang dilakukan yaitu deskriptif dan asosiatif. Teknik yang dilakukan adalah dengan menentukan ciri-ciri khusus dari responden, yang dimana ciri-cirinya yaitu pegawai dari RSUD Pameungpeuk Garut Provinsi Jawa Barat. Populasi pada instansi ini sebanyak 280 pegawai. Dan pengumpulan data dengan menyebarkan pertanyaan kepada orang-orang tersebut. Dan teknik analisis yang digunakan yaitu regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa variabel beban kerja mempunyai kriteria penilaian yang baik, karena pertama beban kerja yang diberikan Rumah Sakit Pameungpeuk memberikan dampak kepada para pegawai karena beban pekerjaan berlebih kepada para pegawai yang menyebabkan mereka kelelahan serta mengurangi kinerja karyawan akan banyaknya pasien yang diterima oleh Rumah Sakit Umum Daerah Pameungpeuk Garut. Hal ini diperkuat oleh penelitian yang dilakukan oleh Ridha et al pada tahun 2021 yang menjelaskan bahwa beban kerja yang berlebihan dapat mempengaruhi kinerja para Pegawai dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang. Kedua, karena lingkungan kerja yang dimiliki oleh Rumah Sakit Pameungpeuk Garut sudah baik bagi para pegawai mengenai hubungan antar pegawai, hubungan pegawai dengan pemimpin, serta peralatan yang sudah dapat menunjang pekerjaan para pegawai. Ketiga, karena kinerja pegawai yang dilakukan oleh sudah Rumah Sakit Pameungpeuk Garut cukup baik dengan memberikan pelayanan yang baik secara tepat waktu, meminimalisir terjadinya kesalahan dalam pelayanan, serta mampu bekerja secara mandiri maupun berkelompok membuat kinerja dari pegawai memuaskan para pasiennya, kinerja pegawai yaitu suatu pencapaian atau hasil pekerjaan seseorang yang telah mencapai tujuan yang telah perusahaan ditetapkan sebelumnya. Variabel lingkungan kerja mempunyai kriteria penilaian yang baik, karena lingkungan kerja yang dimiliki oleh Rumah Sakit Pameungpeuk Garut sudah baik bagi para pegawai mengenai hubungan antar pegawai, hubungan pegawai dengan pemimpin, serta peralatan yang sudah dapat menunjang pekerjaan para pegawai. Variabel kinerja pegawai mempunyai kriteria penilaian yang baik, karena kinerja pegawai yang dilakukan oleh sudah Rumah Sakit Pameungpeuk Garut cukup baik dengan memberikan pelayanan yang baik secara tepat waktu, meminimalisir terjadinya kesalahan dalam pelayanan, serta mampu bekerja secara mandiri maupun berkelompok membuat kinerja dari pegawai memuaskan para pasiennya, kinerja pegawai yaitu suatu pencapaian atau hasil pekerjaan seseorang yang telah mencapai tujuan yang telah perusahaan ditetapkan sebelumnya.
CITATION STYLE
Mardiani, N. A., Budiman, B., & Kurniawan, D. A. (2023). Pengaruh Beban Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Rsud Pameungpeuk Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat. Journal Of Entrepreneurship and Strategic Management, 2(01), 27–38. https://doi.org/10.52434/jesm.v2i01.176
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.