Industri animasi di Indonesia saat ini berkembangan dengan positif, dimana produksinya kian meningkat dari tahun ke tahun. Berbagai macam gaya gambar telah banyak dieksplorasi dan diterapkan pada animasi Indonesia. Apalagi dengan semakin baiknya kualitas animasi dunia, secara tidak langsung juga ikut mendorong para animator Indonesia untuk berimprovisasi dan terus mengembangkan kreativitas melalui karyanya. Dalam proses perkembangannya, popularitas animasi Jepang ternyata juga ikut membawa pengaruh yang signifikan terhadap pembentukan karya film animasi Indonesia. Sejak pertama kali animasi Battle of Surabaya diperkenalkan secara luas kepada masyarakat, berbagai spekulasi muncul mengenai adanya adaptasi visual Jepang didalamnya. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengkaji lebih dalam mengenai pengaruh adaptasi Bahasa Visual Jepang dalam film animasi Indonesia, Battle of Surabaya. Untuk mendapatkan hasil yang sesuai, maka metode yang digunakan adalah studi kasus pada animasi Battle of Surabaya dengan cara kualitatif deskriptif yang dikaitkan dengan teori Bahasa Visual Jepang. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bentuk dedikasi ilmiah mengenai animasi Indonesia, serta sebagai bahan evaluasi untuk para animator Indonesia dalam mengeksplorasi dan mempertimbangkan penerapan visualisasi animasi
CITATION STYLE
Hastuti, C. D., Irfansyah, I., & Ahmad, H. A. (2022). Pengaruh Adaptasi Bahasa Visual Jepang pada Film Animasi Indonesia Battle of Surabaya. Jurnal SASAK : Desain Visual Dan Komunikasi, 4(2), 61–72. https://doi.org/10.30812/sasak.v4i2.2036
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.