PENGARUH KECERDASAN INTRAPERSONAL TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VI SDN RANCASENENG I

  • Oktaviani D
  • Ratnasari D
  • Oktaviana Y
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
12Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan intrapersonal terhadap hasil belajar IPS siswa kelas VI SDN Rancaseneng I. Penelitian yang dilakukan termasuk pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode ex post facto. Pada penelitian ini kelas yang menjadi populasi penelitian adalah kelas VI SDN Rancaseneng I yang berjumlah 36 siswa. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan populasi sebagai sampel (sampel jenuh). Teknik pengumpulan data berupa angket dan hasil belajar IPS berupa Penilaian Tengah Semester (PTS). Instrumen disebarkan kepada responden yang menjadi sampel penelitian untuk kemudian data yang diperoleh melalui instrumen angket tersebut dianalisis dengan analisis regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kecerdasan intrapersonal terhadap hasil belajar IPS siswa kelas VI SDN Rancaseneng I. Hasil ini diperoleh melalui analisis data dengan regresi linier sederhana yang membentuk persamaan regresi Y = 36,463 + 0,552X dan dengan nilai thitung > ttabel (3,443 > 2,028) dan nilai signifikansi < 0,05 (0,002 < 0,05). Besar koefisien determinasi (R square) 0,259 artinya kecerdasan intrapersonal berpengaruh sebesar 25,9 % terhadap hasil belajar IPS siswa di SDN Rancaseneng I, sedangkan 74,1% dipengaruhi oleh faktor lain.Kata Kunci: Kecerdasan Intrapersonal, Hasil Belajar, IPS.

Cite

CITATION STYLE

APA

Oktaviani, D., Ratnasari, D. T., Oktaviana, Y., Fadhilah, E., & Erniawati, E. (2024). PENGARUH KECERDASAN INTRAPERSONAL TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VI SDN RANCASENENG I. Indonesian Journal of Elementary Education (IJOEE), 5(2), 61. https://doi.org/10.31000/ijoee.v5i2.10493

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free