Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja keuangan koperasi karyawan “Sinar Harapan” STKIP YPM Bangko. Penelitian ini digolongkan sebagai penelitian deskriptif dengan objek penelitian yaitu laporan keuangan koperasi “Sinar Harapan” dalam kurun waktu 2011-2015. Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis likuiditas pada koperasi Sinar Harapan dilihat berdasarkan angka rasio yang dihasilkan menunjukkan angka yang cukup baik atau likuid pada analisis Current Ratio yaitu dengan angka sesuai standar (200%). Analisis Laverage pada koperasi Sinar Harapan menunjukkan hasil yang sangat baik atau solvable dalam memenuhi kewajiban-kewajiban panjang maupun pendeknya. Analisis ROA (Return on Assets) dan ROE (Return On Equity) menunjukkan bahwa kinerja manajemen koperasi sangat baik dalam menghasilkan SHU yang maksimal. Analisis aktivitas menunjukkan tingkat perputaran asset ataupun modal kerja memberikan turn over yang rendah terhadap perolehan pendapatan.
CITATION STYLE
Kusaimah, K. (2020). ANALISIS KINERJA KEUANGAN KOPERASI “SINAR HARAPAN” STKIP YPM BANGKO DI KABUPATEN MERANGIN JAMBI. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, 2(2), 86–91. https://doi.org/10.47233/jteksis.v2i2.118
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.