Hhh Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kinerja keuangan, ukuran perusahaan dengan variabel moderating corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan. Dalam penelitian ini nilai perusahaan diukur menggunakan Tobin’s Q. Sampel dalam penelitian ini berjumalh 10 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2014-2018. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi dengan tingkat signifikansi 10%. Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa (1) kinerja keuangan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. (2) ukuran perusahaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan. (3) coporate social responsibility tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. (4) corporate social responsibility tidak dapat memoderasi pengaruh kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan. (5) corporate social responsibility tidak dapat memoderasi nilai perusahaan.
CITATION STYLE
Ramadhan, B. Y., Ni Putu Eka Widiastuti, & Rahmasari Fahria. (2020). PENGARUH KINERJA KEUANGAN, UKUR Pengaruh Kinerja Keuangan, Ukuran Perusahaan Dengan Corporate Social Responsibility Sebagai Variabel Moderating Terhadap Nilai Perusahaan. Jurnal Syntax Transformation, 1(9), 600–605. https://doi.org/10.46799/jst.v1i9.141
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.