Pancasila sebagai landasan moral dan ideologi negara berperan yang sangat penting dalam membentuk nilai dasar Pancasila dan praktik dalam profesi penata anestesi di Indonesia. Nilai-nilai dasar Pancasila, seperti kemanusiaan yang adil dan beradab, persatuan, dan keadilan sosial, memengaruhi berbagai aspek praktik penata anestesi, termasuk penghormatan terhadap hak pasien, kesetaraan dalam perawatan, kerja sama dalam tim medis, dan partisipasi dalam perumusan kebijakan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran bentuk implementasi nilai dasar Pancasila dalam pelayanan kesehatan kepada pasien khususnya bagi tenaga kesehatan profesi Penata Anestesi di Rumah Sakit. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan sistematik terhadap ketepatan penerapan nilai dasar pancasila dalam profesi Penata Anestesi. Dalam penutupan, pentingnya menjadikan Pancasila sebagai panduan nilai dasar Pancasila dalam praktik sehari-hari Penata Anestesi ditekankan untuk menjaga integritas profesi, menghormati hak-hak pasien, dan berkontribusi pada perbaikan sistem perawatan kesehatan Indonesia. Saran untuk implementasi Pancasila dalam praktik penata anestesi juga disampaikan untuk meningkatkan nilai dasar dan kualitas pelayanan kesehatan.
CITATION STYLE
Babang Loti, C. M. R., Ledan, D. N., Ratu Rengga, F. M., Kahyoru, G. M., Elsinta, G., & Santoso, A. P. A. (2024). Pancasila Sebagai Nilai Dasar Profesi Penata Anestesi. Jurnal Multidisiplin West Science, 3(01), 12–17. https://doi.org/10.58812/jmws.v3i01.897
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.