Pengaruh Model Pembelajaran Resolusi Konflik Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Pada Muatan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Siswa Kelas IV SDN 2 Masbagik Utara Tahun Ajaran 2022/2023

  • Rizky S
  • Nurhasanah N
  • Dewi N
N/ACitations
Citations of this article
9Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pembelajaran yang masih monoton akan berdampak pada kemampuan berpikir kritis siswa masih rendah. Dalam pembelajaran, seharusnya siswa diberikan kebebasan untuk berlatih mengemukakan pendapat dan mengeksplorasi pengetahuan secara mandiri. Sehingga siswa akan lebih berani dalam memberikan solusi terhadap suatu permasalahan yang diberikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran resolusi konflik terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah quasi eksperimen design dengan bentuk posttest-only control design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV. Sampel dari penelitian ini yaitu siswa kelas IV A sebagai kelas eksperimen dan kelas IV B sebagai kelas kontrol, teknik pengambilan sampel dilakukan secara classroom random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui melakukan observasi dan posttest. Instrumen penelitian ini adalah lembar observasi dan lembar tes pada materi masalah social berbentuk uraian. Analisis data yang digunakan adalah uji hipotesis (uji t). Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji didapatkan nilai thitung = 2,204 > ttabel = 2,004 dengan taraf signifikan 5%, sehingga H0 ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan model pembelajaran resolusi konflik berpengaruh terhadap kemampuan berpikir kritis sisw siswa kelas IV SDN 2 Masbagik Utara Tahun Ajaran 2022/2023.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rizky, S. A., Nurhasanah, N., & Dewi, N. K. (2023). Pengaruh Model Pembelajaran Resolusi Konflik Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Pada Muatan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Siswa Kelas IV SDN 2 Masbagik Utara Tahun Ajaran 2022/2023. Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan, 8(4), 2507–2516. https://doi.org/10.29303/jipp.v8i4.1805

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free