PEMBERDAYAAN NAPI PEREMPUAN DI LP TANJUNG GUSTA KECAMATAN MEDAN HELVETIA, MEDAN, SUMATERA UTARA

  • Rina Saraswaty
  • Suprayitno
  • Salamiah Sari Dewi
N/ACitations
Citations of this article
53Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Lembaga Pemasyarakatan sebagai wadah pembinaan warga narapidana  melalui pendidikan, rehabilitasi dan reintegrasi narapidana. Sistem pemasyarakatan bertujuan untuk mengembalikan Warga Binaan Pemasyarakatan sebagai warga yang baik, juga bertujuan untuk melindungi masyarakat terhadap kemungkinan diulangi kembali  tindak pidana oleh Warga Binaan Pemasyarakatan. Setiap narapidana didalam Lembaga Pemasyarakatan dibina agar dapat menggali potensinya dan mengembangkannya menjadi narapidana yang baik dan taat kepada hukum,menjunjung tinggi nilai-nilai moral sebagai bekal hidup dikemudian hari apabila sudah keluar dari Lembaga Permasyarakatan. Kelompok Dosen Fakultas Teknik Universitas Medan Area telah melaksanakan pengabdian kepada masyarakat melalui Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dengan mengadakan pelatihan keterampilan menjahit di Lapas Kelas IIa Tanjung Gusta.Tujuan kegiatan pembekalan pelatihan  ini untuk memberdayakan Narapidana Perempuan Kelas IIa Tanjung Gusta Medan agar memiliki keahlian sebagai bekal berwira usaha untuk meningkatkan produktifitas dan ekonomi setelah bebas nanti disamping untuk menumbuhkan rasa percaya diri. Program ini juga diharapkan menjadi program berkelanjutan pada mitra binaan.Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah dengan memberikan pengetahuan dan pelatihan keterampilan berupa mendesain pola (patron) untuk dijahit menjadi pakaian yang dapat dipakai dan dapat dipasarkan.Selanjutnya dilakukan pembinaan secara periodik melalui koordinasi dengan pihak lapas. Kegiatan ini dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Tanjung Gusta Medan dalam waktu 8 bulan efektif dan diikuti oleh narapidana sebanyak 20 orang yang memiliki masa tahanan akan berakhir. Kegiatan dilaksanakan sekali dalam seminggu dengan materi pelatihan dan praktik mendesain dan membuat pola (patron) pakaian dan menjahit. Kegiatan ini akan dievaluasi efektifitasnya dengan mengacu kepada peningkatan keahlian mereka didalam mendesain pola pakaian dan produk hasil jahitan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rina Saraswaty, Suprayitno, & Salamiah Sari Dewi. (2020). PEMBERDAYAAN NAPI PEREMPUAN DI LP TANJUNG GUSTA KECAMATAN MEDAN HELVETIA, MEDAN, SUMATERA UTARA. Randang Tana - Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(3), 140–148. https://doi.org/10.36928/jrt.v3i3.644

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free