Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh hospital service quality dan customer perceived value terhadap kepuasan peserta dan keinginan membayar iuran BPJS Kesehatan serta untuk mengetahui pengaruh moderasi perubahan kebijakan baru kelas rawat inap standar pada JKN terhadap keinginan membayar iuran Peserta BPJS Kesehatan. Jenis penelitian ini adalahpenelitian kuantitatif dengan metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah Peserta BPJS Kesehatan segmen PBPU dan BP (Peserta Mandiri) di seluruh Indonesia yang pernah mendapatkan pelayanan kesehatan di RS. Kuesioner menggunakan google form dan disebarkan kepada 300 orang responden melalui link whatsapp dan email. Metode penelitian ini menggunakan Structural Equation Model (SEM) yang menggunakan alat analisis SmartPLS 3.3. Hasil penelitian diperoleh bahwa hospital service quality dan customer perceived value berpengaruh terhadap kepuasan Peserta BPJS Kesehatan, hospital service quality tidak berpengaruh terhadap keinginan terus membayar iuran BPJS Kesehatan, customer perceived value berpengaruh terhadap keinginan terus membayar iuran BPJS Kesehatan, kepuasan peserta berpengaruh terhadap keinginan terus membayar iuran Peserta BPJS Kesehatan, kepuasan peserta mampu memediasi pengaruh hospital service quality dan customer perceived value terhadap keinginan terus membayar iuran Peserta BPJS Kesehatan dan perubahan kebijakan baru manfaat Peserta BPJS Kesehatan tidak memoderasi hospital service quality, customer perceived value dan kepuasan peserta terhadap keinginan terus membayar iuran Peserta BPJS Kesehatan. Penelitian ini dilaksanakan pada masa pandemi covid-19 sehingga terdapat keterbatasan pada saat pengisian kuesioner yang mana peneliti tidak dapat secara langsung melihat pengisian kuesioner dan kejujuran pada saat pengisian kuesioner tidak dapat dipertanggungjawabkan..
CITATION STYLE
Qodar, A., HERIYADI, H., & Afifah, N. (2022). Pengaruh Hospital Service Quality dan Customer Perceived Value Terhadap Kepuasan dan Keinginan Membayar Iuran BPJS Kesehatan Dimoderasi Perubahan Kebijakan Baru Kelas Rawat Inap Standar di Indonesia. Equator Journal of Management and Entrepreneurship (EJME), 10(04), 194. https://doi.org/10.26418/ejme.v10i04.53500
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.