Pengaruh Edukasi Program Pusat Informasi dan Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja (PIK KRR) terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Remaja di SMK Negeri 4 Bone

  • Harmaniar H
  • Asnuddin N
  • Hasriani S
N/ACitations
Citations of this article
67Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Edukasi Program Pusat Informasi Dan Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja (PIK KRR) terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Reproduksi Remaja Di SMK Negeri 4 Bone. Jenis penelitian ini adalah eksperimental dengan menggunakan Pre Test dan Post-test. Sampel dalam penelitian menggunakan total sampling yaitu keseluruhan jumlah populasi dijadikan sampel penelitian yaitu seluruh anggota baru PIK-KRR sebanyak 50 orang. Data dianalisis dengan menggunakan uji t dan uji N Gain. Berdasarkan data yang dianalisis secara univariat diketahui bahwa rata-rata nilai post test lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata nilai pre test.  Setelah dilakukan pengujian normalitas data, diketahui bahwa data berdistribusi normal, sehingga dilanjutkan ke pengujian hipotesis dengan menggunakan uji sampel berpasangan   dan diketahui bahwa nilai signifikansi < 0,05 sehingga disimpulkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata antara nilai post test dan nilai pre test dan hipotesis diterima.  Kesimpulannya bahwa Edukasi Program Pusat Informasi Dan Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja (PIK KRR) berpengaruh terhadap peningkatan pengetahuan kesehatan reproduksi remaja Di SMK Negeri 4 Bone, dengan kategori sedang yakni rata-rata N gain berada pada kategori  0,3 - 0,7 yakni sebanyak 62,0%. Hal ini menunjukkan bahwa PIK-KRR SMK Negeri 4 Bone sebagai forum dan media pusat informasi dan konseling remaja SMK Negeri 4 Bone dalam meningkatkan pemahaman, sikap dan perilaku positif remaja tentang kesehatan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Harmaniar, H., Asnuddin, N., & Hasriani, St. (2023). Pengaruh Edukasi Program Pusat Informasi dan Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja (PIK KRR) terhadap Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Remaja di SMK Negeri 4 Bone. Jurnal Penelitian Inovatif, 3(2), 229–244. https://doi.org/10.54082/jupin.155

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free