Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada pengaruh model pembelajaran Conceptual Understanding Proscedures (CUPs) terhadap hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri 9 Luwu Timur. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian pra-eksperimental dengan tipe One Group Pre-test Post-test. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu pre-test, post-test dan dokumentasi, jumlah populasi 3 kelas yaitu kelas X MIPA 1, kelas X MIPA 2, dan X MIPA 3, dengan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling dengan sampel penelitian yaitu X MIPA 1 dengan jumlah sebanyak 36 siswa. Hasil anasisis deskriptif menggunakan lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran memperoleh skor rata-rata tiap pertemuan yaitu 3,00 dimana skor tersebut berada pada interval 3,00 ≤ skor < 3,50 dan dikategorikan terlaksana. Hasil analisis inferensial menggunakan uji normalitas dan homogenitas diperoleh hasil data normal dan homogen. Uji hipotesis signifikansi menggunakan paired sample pretest posttest diperoleh nilai siginfikansi lebih kecil dari 0,05 yaitu sebesar 0,00 ( Sighitung < 0,05 ) menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variable X dan variable Y. Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara model pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs) dengan hasil belajar siswa. Dari hasil pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS Versi 22 memperoleh hasil nilai siginifikansi kurang dari 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs) terhadap hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri 9 Luwu Timur.
CITATION STYLE
Shofwatul Alfiyah, Erwing, E., & Muliana, M. (2022). Pengaruh Model Pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (Cups) Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X Sma Negeri 9 Kabupaten Luwu Timur. JURNAL RISET RUMPUN MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, 1(2), 108–118. https://doi.org/10.55606/jurrimipa.v1i2.530
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.