Kemampuan Penalaran Matematis Siswa ditinjau dari Gender

  • Prajono R
  • Rahmat R
  • Maryanti E
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
153Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis profil kemampuan penalaran matematis pada siswa kelas VIII SMPN 10 Kendari berdasarkan perbedaan gender. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan dilengkapi dengan pendekatan kualitatif. Data kualitatif dalam penelitian ini adalah hasil wawancara terhadap siswa. Sedangkan data kuantitatifnya diperoleh dari hasil pemberian tes kemampuan penalaran matematis. Data-data ini direduksi dan dianalisis untuk menjawab fokus penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) secara umum kemampuan penalaran matematis pada siswa kelas VIII SMPN 10 Kendari dengan kategori sangat rendah, (2) berdasarkan jenis kelamin, kemampuan penalaran matematis siswa perempuan lebih baik dibandingkan siswa laki-laki, dimana persentase kemampuan penalaran matematis siswa yang berjenis kelamin laki-laki sebesar 47,62% dan persentase kemampuan penalaran matematis pada siswa perempuan sebesar 52,38%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Prajono, R., Rahmat, R., Maryanti, E., & Salim, S. (2021). Kemampuan Penalaran Matematis Siswa ditinjau dari Gender. JNPM (Jurnal Nasional Pendidikan Matematika), 5(2), 208. https://doi.org/10.33603/jnpm.v5i2.3641

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free