Pertumbuhan data yang pesat pada saat ini membuat semakin berkembangnya jumlah data yang ada. Hadoop sebagai salah satu processing Big Data telah mengambil peran yang penting dalam proses pemrosesan data. Akhir-akhir ini, telah banyak penelitian yang meneliti tentang performansi trafik data Big Data.Di dalam Hadoop Clustering, perpindahan data akan sering terjadi antara satu node dengan node yang lainnya. Hal ini dikarenakan karena data yang menyebar di dalam datanode saat melakukan proses penyimpanan di dalam HDFS. Ketersediaan bandwidth yang kecil dengan proses pengiriman data yang besar dapat menyebabkan congestion disaat proses pengiriman datanya. Software Defined Network merupakan paradigma baru di dalam dunia jaringan. Dengan memanfaatkan fungsi SDN yang bisa mengontrol manajemen rate sehingga dapat mengatur trafik jaringan yang lewat. Dengan arsitektur SDN pada cluster Hadoop dapat dilakukan manajemen transfer rate. Fitur manajemen transfer rate ini dilakukan dengan API di dalam Floodlight. Nilai pada transfer rate pada trafik aliran data HDFS dipisah dan diberi nilai transfer rate yang lebih tinggi. Uji coba yang dilakukan, didalam proses penyimpanan data ke HDFS tidak terpengaruh walaupun proses lalu lintas data terdapat proses lalu lintas data lain yang menyebabkan congestion.
CITATION STYLE
Kusumastutik, C. C., Syaifuddin, S., & Aminuddin, A. (2020). Analisa Performansi Trafik Jaringan Pada Hadoop Cluster Menggunakan Docker Berbasis Software Defined Network. Jurnal Repositor, 2(9), 1267–1272. https://doi.org/10.22219/repositor.v2i9.113
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.