Bencana tsunami di Aceh pada tahun 2004 merupakan salah satu bencana alam terbesar di Indonesia yang menyebabkan lebih dari dua ratus ribu jiwa menjadi korban. Desa Jambo Timu yang terletak di tepi pantai merupakan salah satu desa yang terkena sapuan tsunami pada tahun 2004. Lokasi Desa Jambo Timu sangat rentan terhadap musibah tsunami. Pada saat terjadi tsunami tahun 2004, masyarakat tidak memiliki pengetahuan terkait mitigasi bencana alam, sehingga tidak siap ketika terjadi gempa dan tsunami. Kegiatan pelatihan mitigasi bencana dilakukan untuk memberikan pengetahuan dan meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Jambo Timu terhadap persiapan menghadapi gempa dan tsunami. Pelathan dilaksanakan melalui kegiatan ceramah dan tanya jawab terkait bencana alam gempa dan tsunami serta tindakan-tindakan persiapan untuk menghadapinya. Masyarakat juga diajak untuk mengenali rute evakuasi tsunami dari tempat tinggal mereka masing-masing. Masyarakat terlihat sangat antusias dan berpartisipasi aktif dalam mengikuti perlatihan
CITATION STYLE
Rachman, I. C., Hismendi, Nasir, M., Lianti, & Jayanti, E. (2023). Pelatihan Mitigasi Bencana bagi Masyarakat Desa Jambo Timu Kecamatan Blang Mangat Kota Lhokseumawe. JDISTIRA, 3(1), 20–24. https://doi.org/10.58794/jdt.v3i1.425
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.