Seiring dengan peningkatan populasi manusia dunia, sangat mempengaruhi kebutuhan gaya hidup yang diperlukan, yang terlihat melalui banyak limbah campuran sehingga pemisahan limbah logam dan non-logam menjadi sangat merepotkan. Dengan campuran bahan baja dan non-baja, dibuat sebuah alat pendeteksi sampah logam dan non-logam pada tempat sampah pintar . Didukung juga oleh perkembangan teknologi yang ada pada sekarang yaitu Internet of Things (IoT) yang dapat mempermudah para penggunanya untuk melakukan monitoring alat, Motor servo sebagai penggerak tutup atau terbukanya tutup tempat sampah kemana jenis sampah sesuai jenisnya, sensor ultrasonik sebagai sensor untuk mengetahui volume sampah logam dan non logam, dari hasil pengujian yang diperoleh penulis adalah Sistem website yang dibuat telah bisa melakukan monitoring dengan diperlihatkan data penambahan sampah dan data sampah penuh dari sensor ultrasonik yang ditampilkan dalam bentuk tabel dan grafik. Sensor ultrasonik dapat membaca kedalaman volume sampah 25 cm, jika isi volume tempat sampah mendeteksi 4 cm maka sisa ruang volume tempat sampah 21 cm. untuk monitoring dan notifikasi pada website dan whatsapp dapat dilakukan sesuai dengan yang diharapkan oleh pengguna.
CITATION STYLE
Ra’uf, A., Faisol, A., & Santi Wahyuni, F. (2023). PENGGUNAAAN INTERNET OF THINGS (IOT) ALAT PENDETEKSI LOGAM DAN NON-LOGAM PADA TEMPAT SAMPAH PINTAR. JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika), 6(2), 1176–1183. https://doi.org/10.36040/jati.v6i2.5398
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.