Kegiatan pengabdian kepada masyarakat kepada Kelompok Petani Kota (KPK) yang berada di wilayah Kecamatan Kraton tepatnya di Suryoputran RT. 028 RW. 008 bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pemanfaatan limbah rumah tangga dengan mengolahnya menjadi pupuk organik cair. Metode pendekatan yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah dengan pemaparan materi dan praktik langsung pembuatan pupuk organik cair dari limbah kulit pisang. Hasil dari kegiaan pelatihan pembuatan POC yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa acara berjalan sesuai rencana meskipun masih dalam kondisi pandemic covid-19. Selain itu, pengetahuan masyarakat khususnya peserta pelatihan akan pupuk organik cair semakin meningkat. Hal tersebut terlihat dari hasil kuisioner yang diberikan sebelum dan sesudah pelatihan bahwa telah terjadi peningkatan pengetahuan dan pemahaman rata-rata sebesar 80%.
CITATION STYLE
Mindhayani, I. (2022). PELATIHAN PEMBUATAN PUPUK ORGANIK CAIR PADA KELOMPOK PETANI KOTA. Jurnal Berdaya Mandiri, 4(1), 808–819. https://doi.org/10.31316/jbm.v4i1.1935
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.