Air merupakan media hidup organisme akuatik yang sangat penting bagi budidaya ikan dan menentukan keberhasilan dan sintasan ikan budidaya. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kualitas air pada pemeliharaan larva ikan kakap putih yang dibudidayakan di Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Batam. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah praktik langsung di lapangan pada budidaya kakap putih. Data yang dikumpulkan meliputi data primer dan data sekunder. Wadah yang digunakan untuk pemeliharaan larva ikan kakap putih adalah bak beton berukuran 3 x 2,5 x 1,2 m. Kualitas air yang diamati, meliputi suhu, pH, oksigen terlarut, dan salinitas. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kualitas air pada media pemeliharaan larva ikan kakap putih masih dalam kisaran yang mendukung untuk pertumbuhan dan sintasan ikan, seperti suhu 30.5-21.8oC, pH 7.5-8.5, salinitas 30-33 ppt, dan oksigen terlarut 5.5-6.3 mg/L
CITATION STYLE
Putri, M. N., & Kurniawan, R. (2023). Kualitas Air pada Media Pemeliharaan Larva Ikan Kakap Putih (Lates calcarifer). South East Asian Aquaculture, 1(1), 1–4. https://doi.org/10.61761/seaqu.1.1.1-4
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.