PENGARUH KESELAMATAN KERJA DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA I PKS PULAU TIGA ACEH TAMIANG

  • Wulandari H
N/ACitations
Citations of this article
52Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja  (K3) Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah keselamatan berpengaruh terhadap kinerja Karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang. Apakah kesehatan kerja  (K3) berpengaruh terhadap kinerja Karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keselamatan berpengaruh terhadap kinerja Karyawan  dan untuk mengetahui kesehatan kerja  (K3) berpengaruh terhadap kinerja Karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang.Penelitian ini mengambil sampel 31 orang karyawan PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang. Data hasil penelitian dianalisis dengan peralatan statistik sederhana antara lain distribusi frkuensi, persentase dan rata-rata. Untuk mengukur kehandalan variabel dalam kuesioner diterapkan analisis Cronbach Aalpha pada taraf signifikansi 0,5. Untuk membuktikan hipotesis lebih lanjut digunakan peralatan Pearson’ Correlation, Linear Regression, dan t-Test. Hasil penelitian ini menunjukan bahwapersamaan regresi linear berganda di atas dapat dijelaskan bahwa nilai constantas sebesar 4,722 artinya jika keselamatan kerja (X1) dan kesehatan kerja (X2) dianggap constan, maka kinerja Karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang adalah 4,433sebagai nilai constanta atau nilai variabel kinerja karyawan (Y). Nilai koefisien regresi keselamatan kerja sebesar 0,280 dapat diartikan bahwa setiap 1% kenaikan kesehatan kerja yang baik (X1) akan meningkatkan kinerja karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang sebesar 28,0%. Ini artinya terjadi peningkatan keselamatan kerja  Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang. Hubungan variabel dependen dan independen yaitu masing-masing variabel keselamatan kerja (X1) dan kesehatan kerja (X2) terhadap  kinerja karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara I PKS Pulau Tiga Aceh Tamiang dengan indeks korelasi sebesar 93,6% ini berarti hubungan tersebut sangat kuat.Kata Kunci :  Keselamatan, Kesehatan Kerja  dan Kinerja

Cite

CITATION STYLE

APA

Wulandari, H. (2020). PENGARUH KESELAMATAN KERJA DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA I PKS PULAU TIGA ACEH TAMIANG. Jurnal Sosial Humaniora Sigli, 3(1), 19–31. https://doi.org/10.47647/jsh.v3i1.233

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free