Penelitian ini adalah bertujuan untuk mengetahui (1) mengetahui dan menganalisis pengaruh secara parsial antara Diskon terhadap keputusan pembelian produk melalui online shop Shopee pada Mahasiswa Stie bima. (2) Mengetahui dan menganalisis pengaruh secara parsial antara Kepercayaan Konsumen terhadap Keputusan pembelian produk melalui online shop Shopee pada Mahasiswa Stie bima. (3) mengetahui dan menganalisis pengaruh secara Simultan antara Diskon dan Kepercayaan Konsumen terhadap Keputusan pembelian produk melalui online shop Shopee pada Mahasiswa Stie Bima. Jenis penelitian yang digunakan adalah asosiatif. Penelitian ini di lakukan di Kampus STIE Bima yang sasarannya bagi mahasiswa yang pernah berbelanja atau menggunakan aplikasi online shop Shopee. Populasi dalam penellitian ini sebanyak 100 mahasiswa yang menggunakan aplikasi Shopee dengan Sampel yang digunakan sebanyak 50 responden dengan hitungan rumus Slovin dengan teknik penggambilan sampel yaitu putposive sampling .Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji uji validitas dan reliabilitas, asumsi klasik (, uji normalitas, mu;tikoliniaritas, heterokeastisitas, autokorelasi) Regresi linear berganda, uji determinasi, uji koefesien korelasi, uji parsial, dan uji simultan.. Berdasarkan Hasil penelitian menunjukan : (1) Variabel Diskon berpengaruh secara parsial terhadap Keputusan pembelian produk melalui online shop Shopee pada mahasiswa Stie Bima. (2) Variabel Kepercayaan Konsumen berpengaruh secara parsial terhadap Keputusan pembelian produk melalui online shop Shopee pada mahasiswa Stie Bima. (3) Variabel Diskon dan Kepercayaan Konsumen berpengaruh secara simultan terhadap Keputusan pembelian produk melalui online shop Shopee pada mahasiswa Stie Bima.
CITATION STYLE
Ardiansyah, A., & Nurdin, H. (2020). PENGARUH DISKON DAN KEPERCAYAAN KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAAN PEMBELIAN PRODUK ONLINE SHOP SHOPEE (STUDI KASUS MAHASISWA STIE BIMA). JURNAL AKUNTANSI, 5(2), 136. https://doi.org/10.30736/.v5i2.315
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.