SOSIALISASI DYNAMIC STRETCHING DI SSB CLUB SPARTA PALLAMEANG PINRANG

  • Akkase A
  • Agus Sutriawan
  • M Imran Hasanuddin
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
13Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Keterbatasan pengetahuan tentang dynamic stretching atau pemanasan dinamis terkait dengan sepak bola menjadi dasar melakukan kegiatan pengabdian ini. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini guna membantu pelatih pengurus dan pemain sepak bola di SSB Club Sparta Pallameang dalam pengetahuan terkait urutan protokol pemanasan dalam hal ini adalah dynamic stretching yaitu RAMP (Raise, Activate, Mobilise, dan Potentiate). Permasalahan utama dalam SSB Club Sparta Pallameang adalah pelatih, pengurus dan pemain sepak bola kurang memahami terkait protokol pemanasan sehingga terkadang cara memberikan pemanasan tidak sesuai dengan kaidah atau protokol dari pemanasan. Berdasarkan permasalahan tersebut maka dilakukan sosialisasi dynamic stretching atau pemanasan dinamis yang bertujuan untuk lebih memaksimalkan manfaat dari pemanasan sebelum masuk ke tahap latihan inti atau kondisioning guna menghindari resiko cedera yang lebih besar akibat dari kurangnya atau salahnya gerakan-gerakan dalam melakukan dynamic stretching. Peserta dalam kegiatan sosialisasi ini adalah pemain, pengurus dan pelatih di SSB Club Sparta Pallameang yang berjumlah 25 orang yang berusia antara 10 tahun sampai 14 tahun. Dalam pelaksanaan dibagi menjadi 3 tahapan terdiri dari tahap diskusi dengan pelatih dan pengurus SSB Club Sparta Pallameang, tahap pelaksanaan dan tahap evaluasi. Dari kegiatan pengabdian ini pelatih, pengurus dan pemain dari SSB Club Sparta Pallameang terlihat sangat antusias dalam mengikuti pelatihan dynamic stretching yang didalamnya sudah disertakan contoh-contoh gerakan yang telah disesuaikan dengan protocol dari pemanasan yaitu RAMP (Raise, Activate, Mobilise dan Potentiate) dan telah disesuaikan dengan gerak-gerak dasar pada cabang olahraga yang digeluti dalam hal ini sepak bola.

Cite

CITATION STYLE

APA

Akkase, A., Agus Sutriawan, M Imran Hasanuddin, Sufitriyono, & Muhammad Qasash Hasyim. (2023). SOSIALISASI DYNAMIC STRETCHING DI SSB CLUB SPARTA PALLAMEANG PINRANG. PROFICIO, 5(1), 85–90. https://doi.org/10.36728/jpf.v5i1.2923

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free