MODIFIKASI MODEL PEMBELAJARAN SPORT EDUCATION BERBASIS KEJUARAAN UNTUK GURU PENJAS SMP

  • Dalton W
  • Rachman H
N/ACitations
Citations of this article
89Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk modifikasi model pembelajaran sport education berbasis kejuaraan untuk guru penjas SMP, dalam bentuk buku panduan pelaksanaan model pembelajaran berbasis kejuaraan. Penelitian ini merupakan penelitian dan modifikasi. Pengembangan dilakukan mengacu pada model pengembangan Borg & Gall dan Sugiyono dengan beberapa modifikasi menjadi lima tahap. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah siswa SMP 1 Panggang, SMP 1 Mlati dan MTs Banyusoca. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi untuk ahli dan praktisi penjas, lembar observasi, angket untuk penilaian guru dan angket untuk tanggapan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Prosedur pengembangan melalui lima tahap, yaitu tahap studi pendahuluan, tahap desain produk, Tahap validasi ahli, tahap uji coba dan revisi produk dan tahap produk akhir. (2) Buku terdiri atas tiga bab, yaitu bab 1, pengenalan pembelajaran berbasis kejuaraan; bab 2, tata laksana pembelajaran berbasis kejuaraan; dan bab 3, penutup. (3) Hasil validasi menunjukkan buku panduan yang dikembangkan layak digunakan dengan kategori sangat tinggi. (4). Penilaian guru pendidikan jasmani terhadap kualitas buku panduan dengan rerata sebesar 16 (masuk dalam kategori sangat tinggi). Tanggapan siswa terhadap pelaksanaan pembelajaran sport education rerata sebesar 9,06 (masuk dalam kategori sangat tinggi). (5) Kesimpulannya buku panduan pelaksanaan model pembelajaran sport education layak untuk digunakan sebagai sumber belajar. Kata kunci: modifikasi buku panduan, penjas, sport education model

Cite

CITATION STYLE

APA

Dalton, W., & Rachman, H. A. (2014). MODIFIKASI MODEL PEMBELAJARAN SPORT EDUCATION BERBASIS KEJUARAAN UNTUK GURU PENJAS SMP. Jurnal Keolahragaan, 2(1), 106–118. https://doi.org/10.21831/jk.v2i1.2607

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free