Pengukuran Tingkat Kapabilitas Sistem Pengolahan Data Survei Pada Manajamen Kinerja Dan Manajemen Data Operasi Menggunakan Dmbok Dan Cobit2019 Di BPS RI

  • Wintang S
  • Ruldeviyani Y
  • Parmiyanto J
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
30Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

BPS telah membangun salah satu sistem pengolahan data survei yang disebut Integrated Collection System (ICS) dalam upaya melakukan transformasi digital. ICS merupakan sistem untuk mengumpulkan data multimetode yang terdiri dari Pen and Paper Interviewing (PAPI), Computer Assisted Personal Interviewing (CAPI), Computer Assisted Web Interviewing (CAWI), dan Acquisition of Administrative Data. Sistem ini mereformasi cara BPS mengumpulkan data menggunakan berbagai teknologi dan mengintegrasikan data. Sejak diinisiasi tahun 2019, penggunaan ICS semakin bertambah sejalan dengan meningkatnya kebutuhan data yang cepat dan akurat. Untuk menyukseskan transformasi digital, ICS diharapkan memiliki kemampuan manajemen kinerja dan operasi data yang baik maka penelitian ini mengakomodir untuk mengukur tingkat kapabilitas pada ICS dengan proses yang spesifik tersebut. Penelitian ini menggunakan acuan framework dari COBIT 2019, DMBoK dan CMMI. Dari hasil penelitian menunjukkan tingkat manajemen kinerja dari 5 sub domain area, yaitu MEA.01.01-MEA.01.05 masih berada pada tingkat 1, sedangkan hasil penelitian tingkat manajemen operasi data didapatkan bahwa 2 PA ( practice areas ) berada di level 1, 8 PA berada di level 2, dan 5 PA berada pada level 3. Rekomendasi disusun untuk mengoptimalkan tingkat kapabilitas pada manajemen kinerja dan manajemen operasi data pada ICS sehingga ICS dapat dijalankan dengan baik sesuai dengan target transformasi digital BPS. Abstract As an effort to carry out digital transformation, BPS has built one of the survey data processing systems known as Integrated Collection System (ICS). ICS is a system for multimode data collection through Pen and Paper Interviewing (PAPI), Computer Assisted Personal Interviewing (CAPI), Computer Assisted Web Interviewing (CAWI), and Acquisition of Administrative Data. ICS reforms the way BPS collects and integrates data using various technologies. Since its initiation in 2019, the use of ICS has increased. With the increasing demand for data, a system that can produce fast and accurate data is extremely necessary. To achieve the goals of digital transformation through the implementation of ICS, it is crucial to have good performance and data operations managements. Therefore, this study accommodates to measure the Capability Level of ICS with these specific processes by applying the frameworks from COBIT 2019, DMBoK, and CMMI as references. From the Performance Management measurement, it was found that the 5 sub-domain areas (MEA.01.01-MEA.01.05) were still at Level 1. Furthermore, the Data Operations Management measurement showed that 2 PA (Practice Areas) were at Level 1, 8 PA were at Level 2, and 5 PA were at Level 3. Based on the results of this study, recommendations have been made to optimize the Capability Level in both Performance Management and Data Operations Management of ICS so that it can be run properly in accordance with the goals of digital transformation of BPS.

Cite

CITATION STYLE

APA

Wintang, S. M. R., Ruldeviyani, Y., Parmiyanto, J., Putra Hulu, F. R., Putri, A., & Sulistiyo, R. D. (2023). Pengukuran Tingkat Kapabilitas Sistem Pengolahan Data Survei Pada Manajamen Kinerja Dan Manajemen Data Operasi Menggunakan Dmbok Dan Cobit2019 Di BPS RI. Jurnal Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 10(3), 573. https://doi.org/10.25126/jtiik.20231036533

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free