Kepiting keraca merupakan salah satu produk olahan hasil perikanan dari UMKM Desakitara yang berlokasi di Kelurahan Juata Permai Kota Tarakan. Produk hasil olahan kepiting keraca memiliki potensi dari nilai gizi maupun ekonomi, namun penerapan strategi pemasaran yang dilakukan oleh UMKM Desakitara belum optimal sehingga distribusinya masih terbatas dan belum dikenal masyarakat. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pendampingan pemasaran produk hasil perikanan pada UMKM Desakitara Kota Tarakan melalui program pengabdian kepada masyarakat. Metode kegiatan dimulai dari tahap persiapan, sosialisasi, pendampingan, serta monitoring dan evaluasi. Hasil kegiatan yang telah dilakukan adalah meningkatnya wawasan ilmu pengetahuan dan teknologi mitra terkait pemasaran berbasis online, meningkatnya keterampilan dan kreatifitas mitra dalam melakukan pemasaran dengan menerapkan prinsip 4P: product (produk berupa barang/jasa), price (harga), promotion (promosi) dan place (tempat), serta meningkatnya hasil penjualan dan pendapatan mitra UMKM Desakitara. Setelah kegiatan terlaksana, UMKM Desakitara kini menjadi produktif kembali dan terjadi peningkatan pendapatan dalam upaya mendukung pengembangan potensi sumberdaya laut tropis. Kata kunci: kepiting keraca, promosi, savory crabs
CITATION STYLE
Heni Irawati, Luthfiyana, N., & Bija, S. (2022). PENERAPAN STRATEGI PEMASARAN PRODUK HASIL PERIKANAN UMKM DESAKITARA BERBASIS ONLINE. DHARMA BAKTI, 255–264. https://doi.org/10.34151/dharma.v5i2.4063
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.