Pengaruh Penerapan Media Video Terhadap Kreativitas Belajar Siswa Kelas III Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Di Madrasah Ibtidaiyah Quraniah 8 Palembang

  • Jadidah I
N/ACitations
Citations of this article
33Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam merupakan salah satu pelajaran yang dianggap oleh siswa atau guru sebagai materi hafalan saja sehingga proses pembelajaran sangat menjenuhkan. Hal ini mengakibatkan pembelajaran kurang menarik perhatian peserta didik dan terkesan hanya untuk menyelesaikan pokok bahasan saja. Agar hal ini tidak berlarut - larut dan berkepanjangan maka kiranya seorang guru harus meningkatkan keterampilan dalam mengajar. Salah satunya adalah dengan pemilihan dan penggunaan metode dan media yang tepat sehingga siswa dapat tertarik dengan mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Penelitian ini dilakukan di Madrasah Ibtidaiyah Quraniah 8 Palembang. Untuk mengetahui adakah pengaruh yang signifikan penerapan media video terhadap kreativitas belajar siswa kelas III mata pelajaran SKI di Madrasah Ibtidaiyah Quraniah 8 Palembang. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen menggunakan penelitian eksperimen Pre-experimental design (non design) bentuk one-group pretest-posttest design. Populasi adalah seluruh siswa Madrasah Ibtidaiyah Quraniah 8 Palembang yang berjumlah 352 siswa yang terdiri dari laki-laki berjumlah 153 siswa dan perempuan berjumlah 199 siswa. Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III A  jumlahnya 29 siswa Madrasah Ibtidaiyah Quraniah 8 Palembang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Analisis data untuk mengambil kesimpulan menggunakan rumus test t. Hasil analisis data dapat diinterpretasikan bahwa kreativitas belajar siswa pada kelas posttest mengalami peningkatan skor mean jika dibandingkan dengan pretest yaitu yaitu 66,48 (pretest) meningkat menjadi 80,48 (posttest). Kemudian setelah dilakukan hipotesis dengan rumus uji t maka, ternyata didapat to= 5,39,  dengan df  sebesar 28 itu diperoleh besarnya t yang tercantum pada tabel nilai t (tt.ts5% = 2,05 dan tt.ts1% = 2,76) maka dapat diketahui bahwa to lebih besar dari pada tt yaitu: (2,05< 5,39 > 2,76 ). Jadi, karena t0 lebih besar daripada tt maka hipotesa nihil yang diajukan ditolak, ini berarti bahwa ada pengaruh penerapan media video terhadap  kreativitas belajar siswa.

Cite

CITATION STYLE

APA

Jadidah, I. T. (2018). Pengaruh Penerapan Media Video Terhadap Kreativitas Belajar Siswa Kelas III Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Di Madrasah Ibtidaiyah Quraniah 8 Palembang. JIP Jurnal Ilmiah PGMI, 4(1), 98–110. https://doi.org/10.19109/jip.v4i1.2268

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free