Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui inovasi pelayanan perizinan investasi di kota Mataram dan faktor-faktor yang mendorong DPMPTSP untuk terus melakukan inovasi dalam pelayanan perizinan investasi tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dan analisanya menggunakan analisa deskriptif. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah model Miles dan Huberman yaitu dimulai dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Jenis data yang digunakan data primer dan data sekunder. Data primer didaptkan dari hasil wawancara dan data sekunder didapatkan dari dokumen-dokumen yang terkait dengan penelitian ini. Hasil penelitian didapatkan bahwa inovasi pelayanan perizinan investasi yang dilakukan oleh DPMPTSP adalah mengadakan izin paket (paralel), izin Sehati, pelayanan berbasis digital Online Single Submission (OSS), dan mengadakan acara pada hari minggu OSS Goes To Car Free Day. Faktor-faktor yang mendorong DPMPTSP untuk terus melakukan inovasi diantaranya untuk transparansi pelayanan perizinan, mengurungi adanya pungutan liar, meningkatkan dan memberikan kemudahan akses pelayanan perizinan.
CITATION STYLE
Kurniati, N. (2019). Inovasi Pelayanan Perizinan Investasi Di Kota Mataram. Jesya (Jurnal Ekonomi & Ekonomi Syariah), 2(2), 71–81. https://doi.org/10.36778/jesya.v2i2.72
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.