Semanggi Air (Marsilea crenata) Sebagai Agen Fitoremediasi LAS Detergen

  • Rulitasari D
  • Rachmadiarti F
N/ACitations
Citations of this article
48Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Surfaktan detergen merupakan salah satu polutan terbesar di perairan yang menyebabkan rendahnya ketersediaan oksigen terlarut dalam perairan, timbulnya busa diperairan dan eutrofikasi yang menyebabkan blooming algae. Pencemaran surfaktan tersebut dapat diatasi dengan metode  fitoremediasi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh perlakuan berbagai konsentrasi Linier Alkyl Sulfonate (LAS) terhadap penurunan LAS dalam media tanam dan pertumbuhan M. crenata; mendeskripsikan pengaruh perlakuan lama waktu kontak terhadap penurunan LAS dalam media tanam dan pertumbuhan M. crenata; dan mendeskripsikan pengaruh interaksi perlakuan berbagai konsentrasi LAS dan lama waktu kontak terhadap penurunan LAS dalam media tanam dan pertumbuhan M. crenata. Penelitian dilakukan secara eksperimental menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan dua faktor perlakuan yaitu konsentrasi LAS detergen sebesar 0 ppm, 10 ppm, 20 ppm, dan 30 ppm dengan lama waktu kontak selama 5 hari dan 10 hari. Uji hipotesis menggunakan ANOVA dua arah dilanjutkan uji Duncan. Suhu, dan pH merupakan data pendukung yang dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan lama waktu kontak berpengaruh terhadap penurunan kadar LAS dalam media tanam dan biomassa basah M. crenata yaitu pada perlakuan lama waktu kontak 10 hari; konsentrasi LAS detergen dalam media tanam menurun yaitu dari konsentrasi 30 ppm menjadi 3,510 ppm; serta meningkatkan biomassa basah M. crenata dengan rerata 120 gram; terdapat interaksi berbagai konsentrasi LAS detergen dan lama waktu kontak terhadap penurunan LAS detergen, namun tidak ada interaksi terhadap biomassa basah M. crenata. Hasil penelitian membuktikan bahwa M. crenata memiliki kemampuan untuk menyerap LAS detergen.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rulitasari, D., & Rachmadiarti, F. (2021). Semanggi Air (Marsilea crenata) Sebagai Agen Fitoremediasi LAS Detergen. LenteraBio : Berkala Ilmiah Biologi, 9(2), 99–104. https://doi.org/10.26740/lenterabio.v9n2.p99-104

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free