Bengkel Jaya Motor adalah salah satu bengkel yang ingin memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi operasional serta pelayanan pelanggan. Saat ini, bengkel Jaya Motor masih menggunakan pengelolaan data manual yang kurang efisien. Dalam penelitian ini, digunakan metode Structured System Analysis and Design (SSAD) untuk mengembangkan sistem informasi bengkel Jaya Motor. Sistem ini bertujuan untuk mengotomatisasi proses bisnis di bengkel, termasuk pencatatan data pelanggan, manajemen layanan perbaikan, dan inventarisasi suku cadang. Pengembangan sistem ini menggunakan database MySQL dan bahasa pemrograman PHP. Dengan pengembangan sistem informasi menggunakan metode SSAD, diharapkan bengkel Jaya Motor dapat meningkatkan efisiensi operasional, pelayanan pelanggan, dan pengambilan keputusan.
CITATION STYLE
Mangedong, D., & Prayitno, G. (2023). Perancangan Sistem Informasi Bengkel Jaya Motor Berbasis Web Menggunakan Metode SSAD. Jurnal Teknik AMATA, 4(1), 22–26. https://doi.org/10.55334/jtam.v4i1.78
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.