IDENTIFIKASI PRIORITAS SEKTOR-SEKTOR POTENSIAL GUNA MERANCANG STRATEGI PENGEMBANGAN PEMBANGUNAN MELALUI ANALISIS SHIFT-SHARE DAN SWOT

  • Sarmadi S
  • Leksono E
N/ACitations
Citations of this article
24Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Dalam rangka merumuskan perencanaan pembangunan pemerintah daerah yang baik, maka dibutuhkan suatu strategi pengembangan terhadap sektor-sektor potensial daerah yang dapat berfungsi sebagai pedoman dan arah pelaksanaan pembangunan guna meningkatkan perekonomiannya. Pada beberapa kasus, suatu daerah kurang jeli dalam mengidentifikasi sektor-sektor potensial sehingga banyak dijumpai suatu pengembangan dan atau pembangunan yang dilakukan suatu daerah tidak tepat sasaran, sehingga perlu adanya suatu penelitian yang dapat mengidentifikasi prioritas pengembangan sektor-sektor potensial sehingga pembangunan daerah sesuai pada sasaran serta rancanganstrategi pengembangan terhadap sektor-sektor tersebut. Dalam mengidentifikasi sektor-sektor potensial digunakan analisis shift share untuk menghitung perubahan pertumbuhan (pergeseran) sektor-sektor potensial guna menghasilkan prioritas. Sedangkan untuk merancang strategipengembangan menggunakan teknik SWOT. Dari hasil analisis shift share terhadap daerah Gresik, beberapa sektor potensial yang layak dikembangkan adalah sektor industri pengolahan, sektor perdagangan, hotel dan restoran dan sektor pertanian.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sarmadi, S., & Leksono, E. B. (2018). IDENTIFIKASI PRIORITAS SEKTOR-SEKTOR POTENSIAL GUNA MERANCANG STRATEGI PENGEMBANGAN PEMBANGUNAN MELALUI ANALISIS SHIFT-SHARE DAN SWOT. MATRIK (Jurnal Manajemen Dan Teknik), 8(2), 100. https://doi.org/10.30587/matrik.v8i2.376

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free