PEMBEKALAN KETERAMPILAN MEMAKNAI BAHASA SIMBOLIK DAN KESADARAN AKAN SKALA (SENSE OF SCALE) MELALUI INKUIRI PADA PERKULIAHAN KIMIA FISIK III

  • Mulyani S
  • Liliasari M
  • Hinduan A
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
5Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran inkuiri pada Mata Kuliah Kimia Fisik III terhadap keterampilan generik kimia mahasiswa calon guru. Keterampilan generik kimia yang diteliti berupa keterampilan memaknai bahasa simbolik dan kesadaran akan skala (sense of scale). Penelitian ini dirancang dengan metode penelitian kuasi eksperimen, dengan bentuk “non-equivalent group pretest-posttest design.” Subyek penelitian ini adalah mahasiswa pendidikan kimia di salah satu LPTK berjumlah 43 untuk kelas eksperimen dan 47 untuk kelas kontrol. Pembelajaran di kelas eksperimen dilaksanakan dengan inkuiri, sedangkan kelas kontrol dilaksanakan secara konvensional. Data dikumpulkan melalui tes berbentuk uraian. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara n-gain keterampilan memaknai bahasa simbolik dan sense of scale kelas kontrol dengan kelas eksperimen. N-gain kelas eksperimen pada ada pada kategori sedang, sementara kelas kontrol ada pada kategori rendah. Jadi dapat disimpulkan bahwa pembelajaran inkuiri dapat meningkatkan keterampilan memahami bahasa simbolik dan sence of scale secara lebih baik dibandingkan dengan pembelajaran konvensional.Kata kunci: bahasa simbolik, inkuiri, keterampilan generik kimia, sense of scale

Cite

CITATION STYLE

APA

Mulyani, S., Liliasari, M., Hinduan, A., & Martoprawiro, M. A. (2015). PEMBEKALAN KETERAMPILAN MEMAKNAI BAHASA SIMBOLIK DAN KESADARAN AKAN SKALA (SENSE OF SCALE) MELALUI INKUIRI PADA PERKULIAHAN KIMIA FISIK III. Jurnal Pengajaran Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam, 17(2), 269. https://doi.org/10.18269/jpmipa.v17i2.271

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free