Pembelajaran Coding Dan Peluang Usaha Kursus Coding Di Era Digital Pasca Pandemi Covid-19

  • Hignasari L
N/ACitations
Citations of this article
104Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembelajaran coding dan peluang usaha kursus coding di era digitalisasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode studi Pustaka. Berdasarkan hasil penelitian dapat dijabarkan bahwa pembelajaran coding dapat dibagi menjadi dua yaitu pembelajaran coding untuk anak-anak dan pembelajaran coding untuk orang dewasa. Coding merupakan aktivitas pemrograman komputer lewat penyusunan instruksi memakai bahasa pemrograman. Coding tak hanya seputar kemampuan untuk menguasai bahasa pemrograman, melainkan bisa mengasah soft skills yaitu berpikir logis dan sistematis yang merupakan bagian dari kemampuan computational thinking. Melihat perkembangan teknologi yang begitu cepat, maka pembelajaran koding sejak dini sangat penting. Berbeda dengan pembelajaran coding untuk anak yang lebih menekankan kepada terbentuknya computational thinking, coding pada orang dewasa dengan ranah lanjutan berfokus kepada bahasa pemrograman yang mengasilkan output berupa produk digital. Kursus coding yang diberikan untuk orang dewasa bertujuan untuk menambah skill yang bersangkutan ataupun untuk penunjang karir. Dengan adanya permintaan SDM yang memiliki skill coding yang semakin meningkat hal tersebut mengakibatkan mulai membludaknya minat siswa untuk menempuh jenjang pendidikan tinggi pada jurusan yang terkait dengan teknologi informasi. Selain itu fenomena yang terjadi adalah menjamurnya perusahaan atau perseorangan yang membuka jasa kursus coding  secara non formal baik bagi anak-anak ataupu orang dewasa. Adapun beberapa hal yang harus dipersiapkan jiks ingin memulai usaha kursus online diantaranya adalah membuat bisnis plan, menyiapkan team, menyiapkan materi, dan membuat website untuk promosi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hignasari, L. V. (2022). Pembelajaran Coding Dan Peluang Usaha Kursus Coding Di Era Digital Pasca Pandemi Covid-19. Jurnal Ilmiah Vastuwidya, 5(2), 82–89. https://doi.org/10.47532/jiv.v5i2.674

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free