AbstrakPenelitian ini berawal dari hasil prapenelitian yang menunjukan kemampuan pemahaman konsep matematis yang masih rendah dan sikap belajar peserta didik yang kurang ideal. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran multiliterasi terhadap pengaruh pemahaman konsep matematis dan sikap belajar peserta didik, untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran multiliterasi terhadap pengaruh pemahaman konsep matematis, dan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran multiliterasi terhadap pengaruh sikap belajar peserta didik. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Pagelaran, dengan menggunakan sampel sebanyak 2 kelas, yaitu kelas VIII.1 sebagai kelas kontrol dan VIII.4 sebagai kelas eksperimen. Dengan jenis penelitian quasi eksperimen dan design penelitian post-test control design. Teknik analisis data menggunakan uji manova (Multivariate Analysis of Variance) dengan taraf signisikansi 5%. Hasil dari penelitian ini yaitu terdapat pengaruh model pembelajaran multiliterasi terhadap pemahaman konsep matematis dan sikap belajar peserta didik, terdapat pengaruh model pembelajaran multiliterasi terhadap pemahaman konsep matematis, dan terdapat pengaruh model pembelajaran multiliterasi terhadap sikap belajar peserta didik. Kata kunci: Model Pembelajaran Multiliterasi, Pemahaman Konsep Matematis, dan Sikap Belajar.
CITATION STYLE
Setiya Mukti, L., Mujib, M., Suri, F. I., & Mardiyah, M. (2024). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MULTILITERASI TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS DAN SIKAP BELAJAR PESERTA DIDIK. Hipotenusa Journal of Research Mathematics Education (HJRME), 7(1), 65–78. https://doi.org/10.36269/hjrme.v7i1.2207
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.